Pengaruh Penggunaan Active Knowledge Sharing (ASK) terhadap hasil belajar pada Mata Pelajaran Seni Budaya dan Parakarya Di MI Muhammadiyah 14 Rejang Lebong

Ningsih, Mistiya and Kurniawan, Kurniawan and Arbaini Wahyuningsih, Wiwin (2019) Pengaruh Penggunaan Active Knowledge Sharing (ASK) terhadap hasil belajar pada Mata Pelajaran Seni Budaya dan Parakarya Di MI Muhammadiyah 14 Rejang Lebong. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
PENGARUH PENGGUNAAN ACTIVE KNOWLEDGE SHARING (AKS) TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DAN PRAKARYA DI~1.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan utama yang diangkat dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa di MI Muhammadiyah 14 Rejang Lebong. Oleh karena itu perlu dilakukan sebuh penelitian dalam meningkatkan hasil belajar siswa tersebut. Peneliti mencoba menggunakan strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing untuk meningkatkan hasil belajar siswa seperti halnya strategi pembelajaran lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rata – rata hasil belajar siswa yang yang menggunakan strategi dan tidak menggunakan strategi, dan ingin melihat apakah ada pengaruh pada saat proses pembelajaran menggunakan Strategi Active Knowledge Sharing. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dan jenis penelitian Experimental bentuk Posttest-Only Control Design. Penelitian ini merupakan penelitian yang mengambil sampel dengan cara random (R) antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Instrumen penelitian ini yang digunakan berupa tes hasil belajar berbentuk essay. Hasil penelitian di analisis mengunakan analisis uji-t. Pada hasil penelitian hasil belajar siswa, strategi Active Knowledge Sharing Setelah diketahui to maka selanjutnya di interprestasi dengan menghitung df, df = N-1= 8-1= 7. Ternyata dengan df sebesar 7 itu di peroleh harga kritik t atau tabel pada ttabel signifikansi 5% sebesar 2,36. Dengan membandingkan besarnya “t” yang di peroleh dalam perhitungan (to = 7,044) dan besar “t” yang tercantum pada tabel nilai t (tt. ts 5% = 2,36) maka dapat di ketahui bahwa to adalah lebih besar dari pada tt yaitu: 2,36 < 7,04. Karena to lebih besar dari tt maka Ho yang menyatakan Tidak ada pengaruh strategi Active Knowledge Sharing terhadap hasil belajar Seni Budaya dan Prakarya siswa kelas IV MI Muhammadiyah 14 Rejang Lebong ditolak. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bedasarkan uji coba diatas, secara menyakinkan dapat di katakan bahwa strtaegi Active Knowledge Sharing dapat digunakan dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran seni budaya dan prakarya karna memberikan pengaruh yang positif dan baik untuk meningkatkan nilai hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Ningsih, MistiyaUNSPECIFIED
Kurniawan, KurniawanUNSPECIFIED
Arbaini Wahyuningsih, WiwinUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Active Knowledge Sharing (ASK) , Hasil Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mrs yuni hartini
Date Deposited: 19 Jan 2023 03:00
Last Modified: 19 Jan 2023 03:00
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/994

Actions (login required)

View Item View Item