Implementasi Program Market Day dalam Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Peserta Didik Kelas IV di SDN 134 Rejang Lebong

Mitarsi, Pipi and Asha, Lukman and Oktori, Agus Riyan (2025) Implementasi Program Market Day dalam Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Peserta Didik Kelas IV di SDN 134 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Fulltext.pdf - Accepted Version

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pengembangan jiwa kewirausahaan sejak dini untuk membentuk karakter peserta didik yang mandiri, kreatif, dan bertanggung jawab. Program Market Day di SDN 134 Rejang Lebong dirancang sebagai sarana pembelajaran kontekstual yang menggabungkan teori dan praktik kewirausahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi program Market Day dalam meningkatkan keterampilan kewirausahaan peserta didik kelas IV serta untuk mengidentifikasi faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam implementasinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian terdiri atas guru kelas IV, siswa, serta orang tua yang terlibat dalam implementasi Market Day. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Fokus utama penelitian adalah mendeskripsikan proses implementasi program Market Day serta faktor-faktor pendukung dan penghambat yang memengaruhi keberhasilannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Implementasi program Market Day secara nyata meningkatkan keterampilan kewirausahaan siswa, seperti kerja sama, tanggung jawab, komunikasi, kreativitas, dan pengambilan keputusan. Siswa terlibat aktif dalam setiap tahapan kegiatan, mulai dari perencanaan hingga evaluasi. 2) Faktor pendukung meliputi dukungan sekolah, keterlibatan guru dan orang tua, serta antusiasme siswa. Meskipun terdapat hambatan seperti keterbatasan waktu, perbedaan kemampuan siswa, dan kendala teknis, hal tersebut dapat diatasi melalui kolaborasi dan strategi yang tepat. Program Market Day terbukti berhasil sebagai sarana edukatif dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan di jenjang sekolah dasar. Kata Kunci: Market Day, Jiwa Kewirausahaan, Kurikulum Merdeka

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Mitarsi, Pipipipimitarsi@iaincurup.ac.id
Asha, Lukmanlukman.asha@iaincurup.ac.id
Oktori, Agus Riyanagusriyanoktori@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: akun2 akun2
Date Deposited: 10 Jul 2025 07:08
Last Modified: 10 Jul 2025 07:08
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/8336

Actions (login required)

View Item View Item