PURNAMA PARYANI, DESKA and Arcanita, Rafia and Indrawari, Karliana (2025) Analisis Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berbasis Hots (Higher Order Thinking Skill) Mahasiswa Prodi Pai Iain Curup. Sarjana thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) CURUP.
![]() |
Text
deskapurnama.pdf Download (10MB) |
Abstract
ABSTRAK Deska Purnama Paryani NIM. 21531035 “Analisis Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berbasis HOTS (Higher Order Thinking Skill) Mahasiswa Prodi PAI IAIN Curup.” Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut mahasiswa untuk memiliki kemampuan HOTS (higher order thinking skill). Namun masih terdapat mahasiswa yang belum mampu untuk memberikan tanggapan kritis dan hanya sebagaian mahasiswa mampu menganalisis dengan baik. Hal ini berdampak pada kurangnya kesadaran mahasiswa terhadap kemampuan HOTS yang ada pada mereka. Untuk mengatasi hal tersebut, diperlukan inovasi dalam model pembelajaran, salah satunya dengan menerapkan model project based learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Penerapan model pembelajaran project based learning dalam meningkatkan kemampuan HOTS pada mahasiswa di Prodi PAI IAIN Curup; 2) Faktor pendukung dan penghambat penerapan model pembelajaran project based learning di Prodi PAI IAIN Curup. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Pendekatan dalam penelitian ini merupakan deskriptif. Subjek penelitian merupakan dosen dan mahasiswa Prodi PAI IAIN Curup. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) penerapan model project based learning dapat meningkatkan kemampuan HOTS mahasiswa. Melalui langkah-langkah mahasiswa lebih aktif dalam mengembangkan pemikiran kritis, menyelesaikan masalah secara mandiri, serta menciptakan solusi yang kreatif dan inovatif terhadap tantangan akademik yang mereka hadapi. Melalui penerapan model project based learning sudah mampu untuk Faktor pendukung penerapan model pembelajaran project based learning meliputi faktor tenaga pengajar, faktor mahasiswa, dan faktor sarana dan prasarana yang memadai. Sedangkan faktor penghambat meliputi lemahnya tingkat literasi mahasiswa dan kurangnya rasa tanggung jawab dalam penyelesaian proyek yang dikerjakan secara berkelompok. Kata Kunci : Project Based Learning, HOTS, Mahasiswa, PAI
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General) | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | akun10 akun10 | ||||||||
Date Deposited: | 05 Mar 2025 07:06 | ||||||||
Last Modified: | 05 Mar 2025 07:06 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/8134 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |