NOPRIZA, DENA and Arcanita, Rafia and Indrawari, Karliana (2025) Upaya Guru Pai Dalam Membiasakan Ibadah Peserta Didik Melalui Kegiatan Keagamaan Di Ma Baitul Makmur Curup. Sarjana thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) CURUP.
![]() |
Text
Dena Nopriza (215310310)s.pdf - Accepted Version Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Dena Nopriza (21531031) : Upaya Guru PAI Dalam Membiasakan Ibadah Peserta Didik Melalui Kegiatan Keagamaan Di MA Baitul Makmur Curup. Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) memiliki peran dalam menanamkan kebiasaan ibadah melalui berbagai kegiatan keagamaan di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis upaya guru PAI dalam membiasakan ibadah peserta didik melalui kegiatan keagamaan di MA Baitul Makmur. Kurangnya pemahaman ibadah mengakibatkan terjadinya perilaku yang tidak sesuai dengan nilai-nilai islam sehingga peserta didik tidak disiplin dalam beribadah. Oleh karena itu guru memiliki upaya dalam membiasakan ibadah peserta didik agar mereka mampu menghadapi berbagai tantangan kehidupan dengan sikap bijaksana dan penuh ketakwaan kepada Allah SWT. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui :(1) Masalah ibadah peserta didik di MA Baitul Makmur Curup, (2) Apa jenis kegiatan keagamaan di MA Baitul Makmur Curup, (3) Upaya guru PAI dalam membiasakan ibadah peserta didik melalui kegiatan keagamaan di MA Baitul Makmur Curup. Jenis dan pendekatan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, guru PAI, pembina keagamaan dan peserta didik. Jenis Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu : (1) data primer, (2) data sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data dalam penelitian yaitu triangulasi sumber, triangulasi teknik dan triangulasi waktu. Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1) Masalah ibadah peserta didik di MA Baitul Makmur Curup yaitu; kurangnya kedisiplinan dalam menjalankan ibadah seperti shalat, rendahnya minat membaca Al-qur’an, berkata kasar dan tidak jujur ketika berpuasa. (2) Jenis kegiatan keagamaan di MA Baitul Makmur Curup sholat berjamaah, tahsin, hafalan Al-qur’an, Muhadharoh dan gerakan infaq. (3) Upaya guru PAI dalam membiasakan ibadah peserta didik melalui kegiatan keagamaan di MA Baitul Makmur Curup yaitu; membantu peserta didik supaya mengikuti kegiatan keagamaan seperti sholat berjamaah dengan memberikan keteladanan, memberikan nasehat, sanksi dan hukuman bagi peserta didik yang tidak sholat. Kata Kunci : Guru PAI, Ibadah, Kegiatan Keagamaan
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | akun10 akun10 | ||||||||
Date Deposited: | 05 Mar 2025 07:02 | ||||||||
Last Modified: | 05 Mar 2025 07:02 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/8132 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |