Efektivitas Program Gerobak Baca Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di Sd It Khoiru Ummah

Yonita, Wezi and Apriani, Eka and Dewi, Jauhari Kumara (2025) Efektivitas Program Gerobak Baca Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di Sd It Khoiru Ummah. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
SKRIPSI-WEZI YONITA-AFTER SIDANG-FIXSS BANGET-MASYAALLAH.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Wezi Yonita (21591232): ”Efektivitas Program Gerobak Baca Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di SD IT Khoiru Ummah”. Skripsi pada Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah IAIN Curup. Penelitian ini dilakukan berdasarkan kekhawatiran bahwa kurangnya minat baca siswa dapat mempengaruhi prestasi akademik. Program Gerobak baca ini dirancang untuk menjadi solusi dalam meningkatkan minat baca siswa dengan menyediakan buku-buku yang menarik dan relevan bagi siswa. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui bagaimana minat baca siswa sebelum menggunakan Gerobak Baca sebagai sumber pembelajaran. (2) Untuk mengetahui bagaimana minat baca siswa setelah menggunakan Gerobak baca sebagai sumber pembelajaran. (3) Untuk mengetahui bagaimana efektivitas program gerobak baca dalam meningkatkan minat baca siswa. Penelitian ini menggunakan metode Kuantitatif Pre-Experimental dengan desain pretest-posttest one group design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD IT Khoiru Ummah yang terdiri dari 25 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi, angket, dokumentasi dan lembar pengamatan dengan analisis mencakup uji validitas, reliabilitas, uji prasyarat dan hipotesis menggunakan Uji Wilcoxon Signed-Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program Gerobak secara efektif dapat meningkatkan minat baca siswa. Hal ini dapat dilihat dari hasil perolehan skor awal atau pretest sebesar 1925 dengan rata-rata 66,96% dan skor akhir atau posttest 2431 dengan rata-rata 84,55% selisih skor pada pretest dan posttest adalah sebesar 506 serta selisih nilai rata-rata sebesar 17,59. Hasil Uji Wilcoxon Signed-Rank Test juga menunjukkan nilai p yang sangat kecil. Maka, Ha diterima yang menunjukkan bahwa Program Gerobak baca efektif secara signifikan terhadap minat baca siswa. Kata kunci : Efektivitas, Gerobak Baca, Minat Baca.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Yonita, Weziwezi.mhs@iaincurup.ac.id
Apriani, Ekaeka.apriani@iaincurup.ac.id
Dewi, Jauhari Kumarajauharikumara@iaincurup.ac.id
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: akun3 akun3
Date Deposited: 25 Feb 2025 08:41
Last Modified: 25 Feb 2025 08:41
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/7997

Actions (login required)

View Item View Item