Zahroh, Maratus and Bahri, Syaiful and Siswanto, Siswanto (2024) Kepemimpinan Kepala Madrasah Dalam Pengembangan Karakter Religius Dan Toleransi Pada Siswa Man Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
Full Text.pdf - Accepted Version Download (6MB) |
Abstract
Kepemimpinan kepala madrasah dalam pengembangan karakter religius toleransi sudah cukup baik terbukti dengan adanya kegiatan keagamaan yang diterapkan di madrasah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kepemimpinan kepala madrasah dalam mengembangkan karakter religius dan toleransi pada siswa serta kendala yang dihadapi kepala madrasah dalam proses pengembangan karakter religius dan toleransi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian adalah kepala madrasah, waka kurikulum, guru mata pelajaran agama (Akidah Akhlak), guru PPKn, pembina ibadah dan siswi kelas XI. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukan bahwa; pertama, kepemimpinan kepala madrasah dalam mengembangkan karakter religius difokuskan pada tiga kegiatan yaitu kegiatan intrakurikuler, kegiatan ekstrakurikuler dan kegiatan religi. Kedua, kepemimpinan kepala madrasah dalam mengembangkan karakter toleransi difokuskan pada pengimplementasian dalam mata pelajaran PPKn dengan materi toleransi serta pengimplementasian Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) serta Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin (PPRA) dengan tema anti perundungan. Ketiga, kendala yang dihadapi kepala madrasah dalam mengembangkan karakter religius dan toleransi pada siswa terbagi menjadi dua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Kata Kunci : Kepemimpinan Kepala Madrasah, Pendidikan Karakter, Religius, Toleransi
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education L Education > L Education (General) |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Manajemen Pendidikan Islam | ||||||||
Depositing User: | akun9 akun9 | ||||||||
Date Deposited: | 18 Jul 2024 02:37 | ||||||||
Last Modified: | 18 Jul 2024 02:37 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6740 |
Actions (login required)
View Item |