Efriyanti, Lia (2019) Pengaruh Pelayanan Dan Kualitas Produk Yang Menggunakan Akad Wadi’ah Terhadap Loyalitas Nasabah Baitul Maal Wat Tamwil (Bmt) Pat Sepakat. Sarjana thesis, IAIN Curup.
Text
PENGARUH PELAYANAN DAN KUALITAS PRODUK YANG MENGGUNAKAN AKAD WADI’AH TERHADAP LOYALITAS NASABAH BAITUL MAAL WAT TAMWIL (B~1.pdf Download (3MB) |
Abstract
Saat ini, perusahaan pasti tentunya tidak terlepas dari ketatnya persaingan terutama bagi BMT Pat Sepakat yang merupakan lembaga keuangan mikro syari’ah yang terus berkembang di kalangan masyarakat. Sehingga, dalam menanggapi situasi tersebut salah satu upaya yang dilakukan BMT Pat Sepakat adalah dengan menumbuhkan sikap loyalitas nasabah baik itu dari segi pelayanan maupun kualitas produk. Masalah utama yang diangkat pada penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelayanan terhadap loyalitas nasabah, pengaruh kualitas produk wadi’ah terhadap loyalitas nasabah dan pengaruh secara simultan antara pelayanan dan kualitas produk yang menggunakan akad wadi’ah terhadap loyalitas nasabah BMT Pat Sepakat. Jenis penelitian ini yakni penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian kuantitatif adalah suatu proses menemukan pengetahuan yang menggunakan data berupa angka. Penelitian ini dikumpulkan setelah penyebaran koesioner yakni mengelola data berupa angka kemudian dideskripsikan dan menyimpulkan hasil data tersebut. Tingkat signifikansi yang ditetapkan dalam penelitian ini adalah 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang signifikan variabel pelayanan terhadap loyalitas nasabah BMT Pat Sepakat dengan nilai thitung (2.272)>ttabel (2.06390) dan nilai sig 0.032< 5%. (2) tidak terdapat pengaruh yang signifikan kualitas produk wadi’ah terhadap loyalitas nasabah BMT Pat Sepakat nilai thitung (0.868)< ttabel (2.06390) dan nilai sig 0.394>5%. (3) terdapat pengaruh secara simultan antara variabel pelayanan dan kualitas produk wadi’ah terhadap loyalitas nasabah BMT Pat Sepakat dengan memperoleh hasil nilai Fhitung (9.515)>Ftabel (3.39) dengan taraf signifikansi 0.001<5% dan berdasarkan uji determinasi 44,2% loyalitas nasabah dipengaruhi oleh pelayanan dan kualitas produk wadi’ah sedangkan 55,8% sisanya dipengaruhi oleh variabel lainnya yang tidak digunakan oleh penulis dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Sarjana) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Pelayanan; Kualitas Produk; Wadi’ah; Loyalitas Nasabah | |||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc H Social Sciences > HG Finance |
|||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah | |||||||||
Depositing User: | Users 4 not found. | |||||||||
Date Deposited: | 30 Oct 2019 04:24 | |||||||||
Last Modified: | 30 Oct 2019 04:24 | |||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/621 |
Actions (login required)
View Item |