Ninggar Alam Edo, Hamza and Verolyna, Dita and Alparedi, Topan (2023) Strategi Humas Institut Agama Islam Negeri Curup Dalam Menarik Minat Mahasiswa Baru Pasca Pandemi Covid-19. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup.
Text
FULLTEXT.pdf Download (9MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang strategi humas iain curup dalam menarik minat mahasiswa baru pasca pandemi covid-19, serta terkait faktor pendukung dan faktor penghambat dan dampak dari adanya staretgi humas instititut agama islam negeri curup itu sendiri. Dimana penelitian ini dilatarbelakangi oleh jumlah mahasiswa yang mengalami penurunan pada setiap tahunnya. Dengan adanya masalah yang melatarbelakangi penelitian ini maka peneliti menggunakan teori P.E.N.C.I.L.S, ala Philip Kontler untuk mengetahui arah penelitian dan strategi yang digunakan oleh humas iain curup dalam menarik minat mahasisiwa baru pasca pandemi covid-19 dan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi dalam mengumpulkan data yang dibutuhkan oleh peneliti untuk menjawab rumasan masalah penelitian. Adapun kesimpulan dari penelitian ini yaitu adanya strategi humas dalam menarik minat mahasiswa baru pasca pandemic covid-19, adapun strategi yang digunakan oleh humas iain curup itu sendiri diantaranya sosialisasi, publikasi dan publisitas, Pendekatan dan bernegosiasi. Sedang faktor yang mendukung dan yang mengahambat humas institut agama islam negeri curup dalam menarik mahasiswa baru pasca pandemic covid-19 itu berasal dari dalam kampus dan luar kampus (faktor internal dan eksternal), adapun faktor pendukungnya yaitu : adanya dukungan dan semangat atau motivasi dari pimpinan kampus dan seluruh pihak-pihak fakultas, adanya kerjasama yang baik dengan pihak-pihak berkepentingan atau pemangku kepentingan, dan kemajuan teknologi. Terkait dengan faktor penghambat itu berasal dari dalam atau dari internal kampus institut agama islam negeri curup itu sendiri yaitu karena kurangnya tim humas atau SDM, dan Sarana prasana kurang memadai yang dimiliki oleh pihak humas institut agama islam negeri curup. Kemudian terkait dampak tentunya berdampak positif adapun dampak tersebut diantaranya, munculnya ketertarikan terhadap siswa untuk melanjutkan pendidikan tinggi, berdampak terhadap minat calon mahasiswa baru untuk menjadi bagian dari kampus iain curup, memudahkan siswa atau calon mahasiswa kampus iain curup dalam menentukan jurusan yang akan dipilih, dan memudahkan calon mahasiswa untuk mengakses informasi terkait kampus institut agama islam negeri curup. Kata Kunci : Strategi, Humas, Dan Minat
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > LG Individual institutions (Asia. Africa) | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam | ||||||||
Depositing User: | akun5 | ||||||||
Date Deposited: | 23 Feb 2024 05:03 | ||||||||
Last Modified: | 23 Feb 2024 05:03 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5783 |
Actions (login required)
View Item |