Peran Sertifikasi Halal Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Usaha Mikro Kecil Menengah (Umkm) (Studi Kasus Umk Kabupaten Rejang Lebong)

Febbyani, Ine and Arifin, Rahman and Fitmawati, Fitmawati (2024) Peran Sertifikasi Halal Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Usaha Mikro Kecil Menengah (Umkm) (Studi Kasus Umk Kabupaten Rejang Lebong). Sarjana thesis, Institut Agama Negeri Curup.

[img] Text
FullText.pdf

Download (3MB)

Abstract

Indonesia merupakan Negara yang penduduknya sebagian besar beragama muslim. Kebutuhan akan produk halal sangat tinggi, kondisi ini dapat dijadikan kesempatan untuk para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam menghasilkan produk halal dan meningkatkan penjualannya. UMKM merujuk pada sektor usaha dengan sekala kecil atau menengah yang melibatkan jumlah karyawan terbatas, aset yang relatif kecil, dan volume penjualan yang tidak terlalu besar. Sertifikasi halal memiliki peran penting bagi pelaku UMKM karena dapat meningkatkan kepercayaan konsumen muslim dan memungkinkan produk atau layanan tersebut dapat masuk ke pasar yang lebih luas. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui manfaat sertifikasi halal bagi pelaku UMK dan peran sertifikasi halal dapat meningkatkan penjualan bagi pelaku UMK di Kecamatan Curup Tengah. Jenis penelitian pada penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian analisis deskriptif. Data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Data primer yang diperoleh dari hasil wawancara langsung dengan pelaku UMK di Kecamatan Curup Tengah. Data sekunder di peroleh dari buku, jurnal maupun sumber lainnya. Dalam penelitian ini, teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa setelah produk UMK tersertifikasi halal dapat diterima di pasaran. Sertifikasi halal memberikan dampak yang baik bagi pelaku UMK. Selain memenuhi kebutuhan pasar konsumen muslim, sertifikasi halal juga membuka peluang akses ke pasar global, meningkatkan kepercayaan konsumen, dan dapat memperkuat citra merek. Manfaat sertifikasi halal tidak hanya bersifat agama, tetapi juga salah satu strategi dalam meningkatkan daya saing dalam penjualan. Kata Kunci: Peran, Sertifikasi Halal, Penjualan, UMK

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Febbyani, Ineinefebbyani@students.iaincurup.ac.id
Arifin, RahmanUNSPECIFIED
Fitmawati, Fitmawatifitmawati@iaincurup.ac.id
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: akun8 akun8
Date Deposited: 19 Feb 2024 02:56
Last Modified: 19 Feb 2024 02:56
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5685

Actions (login required)

View Item View Item