Kesantunan berbahasa siswa kelas x di madrasah liyah negeri 01 kepahiang

Lolita, Lolita and Ifnaldi, Ifnaldi and Misriani, Agita (2023) Kesantunan berbahasa siswa kelas x di madrasah liyah negeri 01 kepahiang. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
LOLITA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesantunan berbahasa dan Mendeskripsikan kesantunan berbahasa siswa kelas X di madrasah aliyah 01 kepahiang berdasarkan skala Leech. Penelitian menggunakan jenis penelitian deskriptif pendekatan kualitatif dengan subjek tuturan interaksi siswa kelas X di Madrasah Aliyah Negeri 01 Kepahiang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik observasi, wawancara, dokumentasi (teknik rekam dan teknik catat). Teknik analisis data dengan cara mengidentifikasi data, menganalisis data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan prinsip kesantunan berbahasa dari segi maksim jumlah tuturan yang sebanyak 9 penggunaan prinsip kesantunan yaitu maksim kebijaksanaan sebanyak 3 tuturan, Maksim kedermawanan sebanyak 1 tuturan, Maksim kesederhanaan sebanyak 1 tuturan, Maksim permufakatan sebanyak 2 tuturan, Maksim kesimpatian sebanyak 2 tuturan. Hal tersebut menunjukan penutur dan petutur di dalam berinteraksi memperhatikan sikap menghargai ketika melakukan interaksi. Adapun skala yang ditemukan hasil analisis yaitu skala yang mununjukan penggunaan skala kerugian dan keuntungan terdapat satu skala, Skala pilihan terdapat dua skala, Skala ketidaklangsungan terdapat satu skala, Skala keotoritasan terdapat dua skala, dan di didalam skala jarak sosial peneliti tidak menemukan percakapan yang dapat dikata skala jarak sosial. Dari hasil yang diperoleh maka dapat dikatakan siswa kelas X menggunakan bahasa yang santun pada saat berkomunikasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Lolita, Lolitalolitabae51@gmail.com
Ifnaldi, Ifnaldiifnaldi1965@gmail.com
Misriani, Agitaagitamisriani89@gmail.com
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 16 Aug 2023 06:49
Last Modified: 16 Aug 2023 06:49
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5031

Actions (login required)

View Item View Item