Kurniawan, Ade Wahyu and Fakhruddin, Fakhruddin and Sahib, Abdul (2023) Peran Kepala Sekolah Dalam Menanamkan Budaya Mutu Pendidikan di SMKN 3 Rejang Lebong. Masters thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENANAMKAN BUDAYA MUTU PENDIDIKAN DI SMKN 3 REJANG LEBONG.pdf Download (2MB) |
Abstract
Nama Ade Wahyu Kurniawan, NIM. 21861001, Peran Kepala Sekolah Dalam Menanamkan Budaya Mutu Pendidikan Di SMKN 3 Rejang Lebong, Tesis Program Pascasarjana IAIN Curup, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI).2023. 146 halaman. Peran Kepala Sekolah dalam menanamkan budaya mutu pendidikan disekolah merupakan hal terpenting dalam suatu pendidikan yang harus ditetapkan dan di organisasikan untuk memudahkan serta memperlancar proses pembelajaran sesuai visi misi, serta nantinya di harapkan dapat memenuhi peningkatan mutu siswa di sekolah. Metode penelitian ini merupakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan mengambil latar belakang Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Rejang Lebong. Metode menumpulkan data dilakukan wawancara langsung, obserpasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Wakil Kepala Bidang Penjamin Mutu, Guru, dan Siswa SMKN 3 Rejang Lebong Objek penelitian dilakukan di SMKN 3 Rejang Lebong. Data kualitatif dianalisis melalui pengidentifikasian data, Pengklarifikasian data, penganalisisan data dan penyimpulan data. Hasil penelitian menunjukan 1) Peran kepala sekolah dalam penanaman budaya mutu pendidikan sekolah di SMKN 3 Rejang Lebong yang mana dalam kurikulum pembelajaran digunakan sebagai pedoman pada penyelenggaraan kegiatan pembelajaran dengan tujuan mencapai pendidikan dimana dalam proses pembelajaranya menekakan pembetukan karakter yaitu tentang Aktif, Kreatif, Antusias, Bersih dan Religius (AKBAR). serta pembelajaran mengenai lingkungan baik secara internal dan eksternal yang nantinya akan dirumuskan untuk pemecahan terhadap masalah yang timbul di lingkungan sekolah guna mewujudkan kualitas pendidikan yang ada di SMKN 3 Rejang Lebong. 2) Kepala sekolah melakukan strategi dalam mencapai sekolah yang efektif yaitu melalui pembelajaran dilakukan secara optimal, potensi siswa diberdayakan dengan sebaik mungkin dengan menyelaraskan kurikulum dengan dunia usaha dan dunia industri sesuai dengan masing-masing kompetensi keahlian yang ada di SMKN 3 Rejang Lebong, dimana pada saat ini SMKN 3 Rejang Lebong telah menjalin kerjasama dengan lebih dari 65 DUDI (Dunia Idustri) serta UMKM, serta instansi lainya seperti Bataliyon 144 Jaya Yuda dan Kodim 0409 RL dalam Program Latdastar. 3) Hambatan atau kendala seorang Kepala Sekolah dalam penerapan penanaman budaya mutu pendidikan di SMKN 3 Rejang Lebong diantaranya keterbatasan sarana serta prasarana yang kurang medukung hal ini disebabkan oleh keterbatasan lahan yang dimiliki SMKN 3 Rejang Lebong, serta keragaman budaya suku dari peserta didiknya. Kata Kunci : Peran Kepala Sekolah, Budaya Mutu Pendidikan
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion | ||||||||
Divisions: | Pasca_Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam-S2 | ||||||||
Depositing User: | akun3 akun3 | ||||||||
Date Deposited: | 15 Aug 2023 02:19 | ||||||||
Last Modified: | 15 Aug 2023 02:19 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4850 |
Actions (login required)
View Item |