Adab-Adab Santri Kelas XA Dalam Melaksanakan Kegiatan Istighâtsah Di Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang

Safitri, Ragil and Purnama Sari, Dewi and Arcanita, Rafia (2023) Adab-Adab Santri Kelas XA Dalam Melaksanakan Kegiatan Istighâtsah Di Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
word cd ragil safitri 19531127.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kegiatan istighâtsah dalam kehidupan sehari-hari santri karena berkaitan dengan hubungan manusia terhadap penciptanya yang berdampak pada diri santri tersebut maka dari itu adab-adab dalam pelaksanaan kegiatan tersebut juga sangat penting untuk diketahui. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kegiatan istighâtsah dan mengetahui adab-adab santri kelas XA dalam melaksanakan kegiatan istighâtsah di Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian lapangan atau field research dengan jenis data : observasi dan wawancara dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini yaitu ustadz ustadzah dan santri Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang. Tahapan teknik analisis data yaitu : (1) Reduksi data,(2) penyajian data, (3) penarikan kesimpulan. Kemudian teknik keabsahan dalam penelitian ini menggunakan teknik dari triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan kegiatan istighâtsah di Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang dilatarbelakangi pada kesulitan pada saat pendirian pondok, dasar pelaksanaan kegiatan tertera dalam tata tertib pondok yang termasuk sebagai kegiatan pengembangan diri, tujuan pelaksanaannya meminta pertolongan Allah, mendekatkan diri kepada Allah dan menjadikan Allah sebagai sandaran hidup, teknis pelaksanaan kegiatan dilakukan pada malam jumat setelah shalat magrib berjamaah di masjid pondok pesantren dan pemimpin yang berbeda setiap jumatnya. (2) Adab-adab santri dalam melaksanakan kegiatan istighâtsah dimulai dengan menyucikan diri terlebih dahulu dan menggunakan pakaian yang rapi dan bersih serta menggunakan buku panduan kemudian membaca niat taqarub kepada Allah, tidak merubah huruf/rangkaian dzikir, mengerti tujuan istighâtsah dan mengikuti kegiatan dengan khusyu tidak mengantuk atau mengobrol.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Safitri, RagilUNSPECIFIED
Purnama Sari, Dewidewipurnamasari@iaincurup.ac.id
Arcanita, Rafiarafiaarcanita@gmail.com
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 08 Aug 2023 04:46
Last Modified: 08 Aug 2023 04:46
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4330

Actions (login required)

View Item View Item