Analisis Jawaban Siswa Dalam Mengerjakan Soal Aljabar Ditinjau dari Pemahaman Konsep dan Komunikasi Matematika Siswa SMP N 12 Rejang Lebong

Darmawan, Rigen and Hamengkubuwono, Hamengkubuwono and Putri, Dini Palupi (2023) Analisis Jawaban Siswa Dalam Mengerjakan Soal Aljabar Ditinjau dari Pemahaman Konsep dan Komunikasi Matematika Siswa SMP N 12 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Fulltext.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan pemahaman konsep dan komunikasi matematika siswa didalam mengerjakan soal aljabar, serta kesulitan yang dialami siswa dalam mengerjakan soal matematika materi aljabar pada siswa kelas VIII di SMP N 12 Rejang Lebong. Pemahaman konsep dan komunikasi matematika adalah salah satu kemampuan yang penting untuk dikuasai dalam pembelajaran matematika, mengingat masih ditemukan kesulitan siswa untuk memahami materi maupun menyelesaikan soal matematika terkhusus aljabar. Penelitian ini adalah penelitian gabungan antara penelitian kuantitatif dan penelitian kualitatif (mix method), dalam pengumpulan data teknik yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes tertulis berjumlah 5 soal esay, setelah pengolahan data yang bertujuan mengetahui kemampuan pemahaman konsep dan komunikasi matematika dalam materi aljabar. Observasi digunakan dengan tujuan mengamati siswa selama proses pemberian materi. Wawancara yang dilakukan berdasarkan pedoman wawancara untuk lebih mengetahui permasalahan yang dialami siswa dalam tes soal aljabar, serta untuk dokumentasi data berupa foto, teks, dan lembar lainnya. Setelah itu data akan diuji keabsahannya dengan tujuan memproses data untuk memberikan pengetahuan baru. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman konsep dan komunikasi matematika siswa SMP N 12 Rejang Lebong menunjukkan hasil bahwa siswa dikategorikan menguasai. Dimana hasil kemampuan pemahaman konsep dengan persentase, 0 siswa atau 0% siswa tidak menguasai (TM), 5 orang atau 23% siswa kurang menguasai (KM), 16 orang atau 72% siswa menguasai (M), dan 1 orang atau 5% siswa sangat menguasai (SM), dan persentase pemahaman konsep siswa dalam satu kelas sebesar 66% dengan kategori menguasai. sedangkan kemampuan komunikasi matematika siswa dengan persentase, 3 orang atau 14% siswa tidak menguasai (TM), 1 orang atau 5% siswa kurang menguasai (KM), 6 orang atau 27% siswa menguasai (M) dan 12 atau 54% siswa sangat menguasai (SM), dan persentase komunikasi matematika dalam satu kelas sebesar 69% dengan kategori menguasai. Kata Kunci : Aljabar, Pemahaman Konsep, Komunikasi Matematika

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Darmawan, Rigendausdindadianad3@gmail.com
Hamengkubuwono, Hamengkubuwonohamengku7@gmail.com
Putri, Dini Palupidinipalupiputri@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Matematika
Depositing User: akun7 akun7
Date Deposited: 14 Mar 2023 04:43
Last Modified: 14 Mar 2023 04:43
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3320

Actions (login required)

View Item View Item