Analisis Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Perpustakaan Sekolah Menengah Atas ( Sma) Negeri 1 Rejang Lebong

Nuraziza, Nuraziza and Yumiarti, Yuyun and Putra, Rona (2023) Analisis Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Perpustakaan Sekolah Menengah Atas ( Sma) Negeri 1 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut agama islam negeri curup.

[img] Text
Fulltext.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi merupakan strategi promosi yang dapat diterapkan di Perpustakaan. Mempromosikan perpustakaan melalui media sosial akan dapat menyebarluaskan informasi tentang perpustakaan secara luas sehingga kegiatan promosi akan berjalan dengan maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pemanfaatan media sosial dalam mempromosikan Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong serta mengetahui kendala yang dihadapi dalam mempromosikan perpustakaan melalui media sosial. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang mengumpulkan data dengan observasi, wawancara, dokumentasi kemudian diolah dengan teknik analisis data. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong telah menggunakan media sosial untuk mempromosikan perpustakaanya, media sosial yang digunakan adalah Facebook, Instagram, WhatsApp, dan Youtube. Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong juga menggunakan fitur-fitur media sosial untuk mendorong keberhasilan promosi tetapi fitur yang tersedia belum digunakan secara maksimal karena masih ada beberapa fitur media sosial yang belum dimanfaatkan oleh perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong. Promosi yang dilakukan Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong berhasil meningkatkan kunjungan di perpustakaan dan promosi yang dilakukan juga membuat perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong lebih dikenal oleh masyarakat sehingga menciptakan kerjasama Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong dengan pihak lain. Dalam pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi Perpustakaan SMA Negeri 1 Rejang Lebong juga memiliki beberapa kendala seperti kekurangan SDM untuk mengelolah promosi melalui media sosial, kurangnya dana untuk melakukan kegiatan promosi dan kurangnya ketertarikan siswa-siswi SMA Negeri 1 Rejang Lebong terhadap promosi yang telah dilakukan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Nuraziza, Nurazizanurazizahcurup123@gmail,com
Yumiarti, Yuyunyuyunyumiarti@iaincurup.ac.id
Putra, Ronaronaputra@iaincurup.ac.id
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 14 Mar 2023 04:39
Last Modified: 14 Mar 2023 04:39
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3317

Actions (login required)

View Item View Item