Pengaruh Label Halal, Bpom, Dan Celebrity Endorse Terhadap Keputusan Pembelian Skincare di Desa Simpang Beliti

Nabilla, Zahira and Hendrianto, Hendrianto and Ilhamiwati, Mega (2023) Pengaruh Label Halal, Bpom, Dan Celebrity Endorse Terhadap Keputusan Pembelian Skincare di Desa Simpang Beliti. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
PENGARUH LABEL HALAL, BPOM, DAN CELEBRITY ENDORSE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SKINCARE DI DESA SIMPANG BELITI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Selain itu skincare halal menjadi jawaban bagi wanita muslim untuk tetap menggunakan skincare tanpa memiliki rasa takut akan kandungan yang digunakan dalam produk tersebut. Label halal yang terdapat dalam skincare maka dapat menjadi suatu penanda agar mempermudah konsumen dalam memilih produk yang halal, BPOM dan celeberity endorse. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh label halal terhadap keputusan pembelian skincare. 2) pengaruh BPOM terhadap keputusan pembelian skincare 3) pengaruh celebrity endorse terhadap keputusan pembelian skincare. 4) pengaruh label halal, BPOM, celebrity endorse signifikan terhadap keputusan pembelian skincare Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian survei dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah populasi 592 orang perempuan menghasilkan sampel 176 sampel dengan taraf kesalahan 10%. Adapun sumber data yaitu primer dan sekunder. Sedangkan teknik analisis data melalui uji validitas dan uji reliabilitas, uji reliabilitas dan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, multikolinieritas dan uji heteroskedastisitas dan uji hipotesis dengan regresi linier berganda Dari hasil pelaksanaan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa 1) Berdasarkan Uji t tes thitung untuk koefisien persepsi label halal adalah 4,511 > ttabel 1,653 atau dengan taraf signifikansi 0,00 < 0,05, Pengaruh BPOM dalam keputusan membeli produk Skincare dengan koefisien BPOM adalah 1, 263 > ttabel1,653 ,Pengaruh celebrity endorser dan proses keputusan pembelian. Terlihat bahwa terhitung untuk koefisien celebrity endorser adalah 3,638> ttabel 1,653. 2) Berdasarkan uji F diperoleh Fhitung sebesar 34,366 secara simultan memiliki pengaruh dari ketiga variabel bebas terhadap variabel terikat. 3) Dari nilai adjusted R² (R Squared) sebesar 0,382. Bahwa pengaruh variabel independen (secara keseluruhan) terhadap variabel dependen adalah sebesar 38,2%. Sisanya sebesar 61,8% dipengaruhi faktor lain selain dalam penelitian ini. 4)Penduga Y ( Y predicted) Pada variabel X1 sebesar 1 % maka keputusan membeli produk skincare sebesar 0,148 atau 18,4%. Koefisien X2 sebesar 0,44 atau 44%. Koefisien X3 sebesar 0,148 atau 14,8%. .Kata kunci: Label Halal, BPOM, Celeberity Endrorse dan Keputusan Membeli

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Nabilla, Zahiraputrizaza616@gmail.com
Hendrianto, Hendriantohendrianto@iaincurup.ac.id
Ilhamiwati, Megamega83.teyze@gmail.ac.id
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 07 Mar 2023 07:52
Last Modified: 07 Mar 2023 07:52
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3125

Actions (login required)

View Item View Item