Aktivitas Siswa Pada Penerapan Full Day School Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqh Di Smp Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong

Agustina, Riana and Mustar, Saidil and Karolina, Asri (2018) Aktivitas Siswa Pada Penerapan Full Day School Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqh Di Smp Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong. Diploma thesis, IAIN Curup.

[img] Text
AKTIVITAS SISWA PADA PENERAPAN FULL DAY SCHOOL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MAT.pdf

Download (2MB)

Abstract

Full day school itu sendiri merupakan model sekolah umum yang memadukan sistem pengajaran Islam secara intensif yaitu dengan memberi tambahan waktu khusus untuk pendalaman keagamaan siswa. Dalam penerapan pembelajaran sistem full day school para guru memberikan keleluasaan kepada siswa untuk mengembangkan kreatifitas belajar sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan. Titik tekan pada full day school adalah siswa selalu berprestasi belajar dalam proses pembelajaran yang berkualitas yakni diharapkan akan terjadi perubahan positif dari setiap individu sebagai hasil dari proses dan aktivitas dalam belajar. Full day school adalah sekolah sepanjang hari atau proses belajar mengajar yang diberlakukan dari pagi hari sampai sore hari, mulai pukul 06.45-15.30 WIB, dengan durasi istirahat setiap dua jam sekali. Aktivitas merupakan prinsip atau asas yang sangat penting didalam interaksi belajar mengajar. Prestasi belajar siswa merupakan hasil dari berbagai upaya dan daya yang tercermin dari pastisipasi belajar yang dilakukan siswa dalam mempelajari materi pembelajaran yang diajarkan oleh guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif ini data yang dikumpulkan bukan berupa angka-angka melainkan data tersebut berasal dari katakata dan dokumen-dokumen yang menunjang, Jenis penelitian adalah penelitian lapangan (field research) ). Subyek penelitian adalah Kepala Sekolah SMP Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong, Wakil Kepala Sekolah SMP Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong, Guru Pendidikan Agama Islam (Fiqh) SMP Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong, Siswa- Siswi SMP Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan di SMP Kreatif Aisyiyah Rejang Lebong adalah Penerapan full day school mampu membangun semangat disiplin siswa dalam belajar, memberikan banyak kesempatan bagi siswa dan guru untuk mengekplor topik-topik pelajaran secara lebih mendalam memberi keleluasaan dalam beraktivitas serta mampu meningkatkan prestasi belajar siswa baik dalam bidang akademik maupun non akademik. Aktivitas Siswa pada Penerapan Full Day School dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Pada Mata Pelajaran Fiqh terbagi menjadi dua yaitu (1) Pembinaan karakter siswa (2) Pembinaan Keagamaan. Hambatan-Hambatan Guru dalam Penerapan Full Day School untuk meningkatkan prestasi belajar Siswa dimata Pelajaran Fiqh yaitu kesiapan siswa baru dalam beradaptasi dengan sistem pembelajaran yang berbeda (full day school), menghadapi siswa/siswi yang merasa jenuh, bosan, dan lelah, Sarana dan prasaran yang kurang memadai, juga keterbatasan tempat/kelas karena sekolah masih dalam proses pembangunan. Dan prestasi siswa pada mata pelajaran fiqh menunjukkan adanya peningkatan terhadap prestasi siswa pada penerapan full day school di SMP Kreatif Aisyiyah setiap tahunnya dari tahun 2014 sampai dengan tahun 2018.

Item Type: Thesis (Diploma)
Creators:
CreatorsEmail
Agustina, RianaUNSPECIFIED
Mustar, SaidilUNSPECIFIED
Karolina, AsriUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Aktivitas siswa Full day school dan Prestasi Belajar
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 19 Oct 2019 12:19
Last Modified: 19 Oct 2019 12:19
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/217

Actions (login required)

View Item View Item