Penguatan Self Control Melalui Layanan Informasi Berbasis Nilai-Nilai Islam di MAN Rejang Lebong

Utami, Febriani Putri and sutarto, Sutarto and Fadilah, Fadilah (2020) Penguatan Self Control Melalui Layanan Informasi Berbasis Nilai-Nilai Islam di MAN Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
PENGUATAN SELF CONTROL MELALUI LAYANAN INFORMASI BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM DI MAN REJANG LEBONG.pdf - Accepted Version

Download (4MB)

Abstract

Setiap siswa harus memiliki kontrol diri atau (self control) yang baik agar para siswa mampu mengendalikan setiap perilaku dan dapat memilih sesuatu yang boleh dan tidak untuk dilakukan. Namun pada kenyataannya yang terjadi di MAN Rejang Lebong khususnya siswa kelas XI IPA 3 masih ada siswa yang minim pengetehuannya akan self control, sehingga siswa tersebut tidak dapat mengendalikan perilakunya dari hal-hal yang merugikan diri sendiri dan orang lain. Maka dari itu pentingnya untuk memberikan layanan informasi mengenai self control terhadap siswa agar menjadi penguatan dalam self controlnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui self control siswa sebelum dan sesudah diberikan layanan informasi dan perbandingan self control siswa sebelum dan sesudah diberikannya layanan informasi. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode pre-eksperimental dengan rancangan one group pre test- post test design. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA3 MAN Rejang Lebong sejumlah 31 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa sebelum diberikannya layanan informasi mengenai penguatan self control pada siswa perolehan rata-rata(mean) yaitu 47.74 dengan skor minimum yaitu 45 dan skor maximum yaitu 50. Sedangkan setelah diberikannya layanan informasi pada siswa kelas XI IPA 3 hasi yang diperoleh rata-rata (mean) yaitu 60.23 dengan skor minimum yaitu 56 dan skor maksimum yaitu 63, dalam perbandingan ini menunjukkan adanya peningkatan setelah diberikannya penguatan self control melalui layanan informasi berbasis nilai-nilai Islam.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Utami, Febriani PutriUNSPECIFIED
sutarto, SutartoUNSPECIFIED
Fadilah, FadilahUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Self Control, Layanan Informasi Berbasis Nilai-Nilai Islam
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Mrs hasni hartati
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:18
Last Modified: 21 Feb 2023 08:18
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2080

Actions (login required)

View Item View Item