Safitri, Ilma and Kurniawan, Kurniawan and Arbaini Wahyuningsih, Wiwin (2022) Hubungan Pergaulan Teman Sebaya Pada Pembelajaran Online (Daring) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas 3 Sdn 03 Pasemah Air Keruh. Sarjana thesis, IAIN Curup.
Text
ILMA SAFITRI.pdf Download (1MB) |
Abstract
Minat berkelompok yang semakin tinggi menuntut anak untuk melakukan pergaulan dengan orang dari luar keluarganya, seperti dengan teman di lingkungan rumah maupun sekolah. Pergaulan dengan teman sebaya ini mengakibatkan siswa mudah terpengaruh. Apabila pergaulan siswa dengan teman sebaya mengarah pada hal positif misalnya belajar, maka akan ditunjukkan dengan hasil belajar siswa yang baik. Masalah yang dirumuskan dalam penelitian ini yaitu adakah hubungan antara pergaulan teman sebaya pada pembelajaran daring dengan hasil belajar tematik tema 1 siswa kelas III di SDN 03 Pasemah Air Keruh ?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara pergaulan teman sebaya pada pembelajaran daring dengan hasil belajar tematik tema 1 siswa kelas III di SDN 03 Pasemah Air Keruh. Penelitan ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi penelitian ini ialah siswa kelas III SDN 03 Pasemah Air Keruh sebanyak 23 siswa. Sampel sebanyak 23 siswa yang ditentukan menggunakan teknik sampling jenuh. Teknik analisis data menggunakan teknik korelasi sederhana. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan angket. Hasil analisis data penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar 0,621 yang artinya terdapat hubungan yang positif antara pergaulan teman sebaya pada pembelajaran daring dengan hasil belajar tematik tema 1 siswa dengan hubungan yang kuat. Dan dengan nilai koefisien determinasi adalah 38,56% menyatakan variabel X yaitu pergaulan teman sebaya mempengaruhi variabel Y yaitu hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik tema 1 siswa. Kata kunci: Pergaulan teman sebaya pada pembelajaran daring, Hasil belajar, Pembelajaran tematik tema 1
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LC Special aspects of education |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | Mrs sulistyowati | ||||||||
Date Deposited: | 20 Feb 2023 09:45 | ||||||||
Last Modified: | 20 Feb 2023 09:45 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1208 |
Actions (login required)
View Item |