Pengaruh Sertifikasi Dan Standarisasi Halal Terhadap Inovasi Produk UMKM Food And Beverage Di Rejang Lebong

Fajar, Ilham and Yustati, Herlina and Ilhamiwati, Mega (2024) Pengaruh Sertifikasi Dan Standarisasi Halal Terhadap Inovasi Produk UMKM Food And Beverage Di Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Full Teks.pdf - Accepted Version

Download (4MB)

Abstract

Di tengah persaingan global yang semakin ketat dan permintaan konsumen yang terus berkembang, inovasi produk menjadi kunci untuk keberhasilan dan pertumbuhan industri food and beverage. Sertifikasi dan standardisasi halal dapat mempengaruhi proses inovasi dengan cara mendorong dan memotivasi UMKM. Sertifikasi dapat memotivasi UMKM untuk mengembangkan produk baru yang sesuai dengan standar halal, sementara standarisasi dapat memberikan regulasi pada kreativitas dan fleksibilitas dalam inovasi. Penelitian ini menganalisis pengaruh sertifikasi dan standarisasi halal terhadap terhadap inovasi produk UMKM food and beverage di Rejang Lebong. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis positvisme. Metode pengambilan non-probability sampling disebut purposive sampling. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah UMKM di Rejang Lebong dan sampel penelitian ini adalah 89 responden dari UMKM food and beverage di Rejang Lebong yang sesuai dengan karakteristik yang telah ditentukan. Instrumen penelitian ini menggunakan SPSS 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hipotesis awal pada variabel x1 sertifikasi halal di tolak hal ini dapat diketahui setelah dilakukan uji hipotesis yang mana nilai t hitung lebih kecil dibandingkan dengan t tabel, jadi dapat diketahui bahwa terdapat variabel yang lain selain sertifikasi halal yang dapat mempengaruhi inovasi produk. Untuk variabel x2 standarisasi halal hipotesis awal yakni pengaruh standarisasi halal terhadap inovasi produk, hal ini dapat diketahui setelah dilakukan uji hipotesis yang mana nilai t hitung lebih besar daripada t tabel, jadi dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh antara standarisasi halal terhadap inovasi produk. Hasil dari uji simultan didapatkan secara bersama-sama sertifikasi dan standarisasi halal dapat mempengaruhi inovasi produk pada UMKM food and beverage di Rejang Lebong secara signifikan. Kata kunci: Sertifikasi, Standarisasi Halal, Inovasi Produk

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Fajar, Ilhamilham.mhs@iaincurup.ac.id
Yustati, Herlinaherlina.yustati@email.uinfasbengkulu.ac.id
Ilhamiwati, Megamega83.teyze@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: akun3 akun3
Date Deposited: 05 Sep 2024 02:06
Last Modified: 05 Sep 2024 02:06
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/7582

Actions (login required)

View Item View Item