Penerapan Ice Breaking Dalam Aktivitas Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Di Kelas Viii Di Smp Negeri 5 Lebong

Fauzita, Futri and Taqiyuddin, Muhammad and Komalasari, Bakti (2025) Penerapan Ice Breaking Dalam Aktivitas Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Di Kelas Viii Di Smp Negeri 5 Lebong. Sarjana thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI CURUP.

[img] Text
Skripsi Futri Fauzita 20531067.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Futri Fauzita, NIM. 20531067 “Penerapan Ice Breaking Dalam Aktivitas Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Di Kelas VIII di SMP Negeri 5 Lebong”. Skripsi pada program Studi Pendidikan Agama Islam IAIN Curup. Gaya mengajar guru di kelas merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi hasil belajar peserta didik. Oleh karena itu pemilihan ice breaking dalam pembelajaran penting sehingga peserta didik lebih aktif dalam pembelajaran maka penelitian ini bertujuan: 1) Mendeskripisikan aktivitas belajar peserta didik dalam penerapan Ice Breaking Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 5 Lebong. 2) Mendeskripisikan aktivitas belajar peserta didik setelah penerapan Ice Breaking Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 5 Lebong. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif,Penelitian ini dilakukan di SMPN 5 Lebong. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi dengan teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) Penerapan Ice Breaking dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada peserta didik kelas VIII Di SMP Negeri 5 Lebong yaitu guru memberikan ice breaking pada kegiatan inti pembelajaran dalam bentuk cerita, games, hitungan, nyanyian (sholawat). 2) Aktivitas setelah penerapan Ice Breaking meliputi semangat siswa dalam belajar, siswa lebih fokus memahami materi yang disampaikan, siswa merasa mudah mengingat materi pembelajaran, serta mengatasi kejenuhan siswa dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: Ice Breaking, PAI

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Fauzita, Futrifutri.mhs01@iaincurup.ac.id
Taqiyuddin, Muhammadtaqiyuddin1402@gmail.com
Komalasari, Baktibaktikomala@gmail.com
Subjects: F History United States, Canada, Latin America > F001 United States local history
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: akun10 akun10
Date Deposited: 05 Mar 2025 04:14
Last Modified: 05 Mar 2025 04:14
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/8123

Actions (login required)

View Item View Item