Shintia, Esa Indy and Gunawan, Guntur and Meldina, Tika (2025) Analisis Keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan Kelas V di SDN 12 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
![]() |
Text
Full Text.pdf - Accepted Version Download (5MB) |
Abstract
ESA INDY SHINTIA, NIM.21591067 “Analisis Keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan Kelas V di SDN 12 Rejang Lebong”, Skripsi pada Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah IAIN Curup. Berdasarkan observasi awal di SDN 12 Rejang Lebong bahwa masih banyak siswa yang masih lemah pada tingkat nilai cinta lingkungan, nilai gotong royong dan kreativitas. Maka dari itu, sekolah dalam menangani permasalahan tersebut yaitu dengan memperbarui tema Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan Tema Gaya Hidup Berkelanjutan dengan mengambil 3 Dimensi yaitu, Dimensi Gotong Royong, Dimensi Kreatif dan Dimensi Beriman, Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia dengan elemen berakhlak kepada alam. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Beriman, Bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan Kelas V di SDN 12 Rejang Lebong. 2) Mengetahui keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Gotong Royong pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan Kelas V di SDN 12 Rejang Lebong, 3) Mengetahui keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Kreatif pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan Kelas V di SDN 12 Rejang Lebong. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VA dan VB. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, angket dan dokumentasi. Dengan instrumen angket Skala Likert. Teknik analisis data yaitu Mean, Median, Modus, Standar Deviasi dan Tingkat Capaian Responden (TCR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Beriman, Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia pada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan di Kelas V SDN 12 Rejang Lebong memperoleh rata-rata 4,47 dengan TCR 89,4%, yang dikategorikan sangat baik. 2) Keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Gotong Royong ada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan di Kelas V SDN 12 Rejang Lebong memperoleh rata-rata 4,53 dengan TCR 84,1%, yang dikategorikan baik. 3) Keterlaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Dimensi Kreatif ada Tema Gaya Hidup Berkelanjutan di Kelas V SDN 12 Rejang Lebong memperoleh rata-rata 4,50 dengan TCR 90,1%, dikategorikan sangat baik. Kata Kunci: Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Tema Gaya Hidup Berkelanjutan
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | akun9 akun 9 akun9 | ||||||||
Date Deposited: | 26 Feb 2025 01:54 | ||||||||
Last Modified: | 26 Feb 2025 01:54 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/8019 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |