Andriani, Lusi and Hakim, Ihsan Nul and Istan, Muhammad (2018) Strategi Pengembangan Baitul MᾹl Wat Tamwil (Bmt) Pat Sepakat Di Lingkungan Kampus Iain Curup. Diploma thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
STRATEGI PENGEMBANGAN BAITUL MᾹL WAT TAMWIL (BMT) PAT SEPAKAT DI LINGKUNGAN KAMPUS IAIN CURUP.pdf Download (2MB) |
Abstract
Strategi pengembangan sangat penting dalam suatu perusahaan termasuk BMT Pat Sepakat Curup yang memberikan pelayanan produk. Setiap perusahaan pasti mempunyai tujuan untuk tetap bertahan, mampu bersaing dan terus berkembang. Oleh karena itu untuk mencapai tujuan tersebut salah satu langkah yang harus dilakukan adalah penetapan strategi pengembangan secara tepat. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perkembangan BMT Pat Sepakat, apa saja SWOT BMT Pat Sepakat serta untuk mengetahui apa saja strategi pengembangan BMT Pat Sepakat di lingkungan kampus IAIN Curup. Penulisan dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) yakni penelitian yang langsung berhubungan dengan objek yang akan diteliti. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan instrumen dokumentasi, observasi, studi kepustakaan dan wawancara dengan informan terkait masalah yang diteliti. Penelitian ini menunjukkan bahwa BMT Pat Sepakat Curup mengalami perkembangan yang fluktuatif. Kekuatan BMT Pat Sepakat yakni margin yang kompetitif, tingkat pendidikan pengelola dan pengurus, ketersediaan sarana dan prasarana, sistem syariah, penerapan strategi jemput bola. Kelemahan BMT yakni lokasi yang kurang strategis, masalah permodalan, tenaga marketing, legalitas usaha, ketegasan dalam menghadapi anggota bermasalah. Peluang BMT yaitu tahan terhadap krisis global, perkembangan Bank Syariah di Indonesia, masyarakat yang mayoritas Muslim, misi yang sejalan dengan program pemerintah, fatwa MUI tentang pengharaman bunga bank. Ancaman BMT yaitu pemahaman masyarakat, Bank Konvensional, masalah regulasi, minat masyarakat, kepercayaan masyarakat. Strategi alternatif yang dapat digunakan ada tiga yaitu meningkatkan sosialisasi, membuka unit baru dan usaha baru, melakukan penetrasi pasar untuk meningkatkan jumlah konsumen atau nasabah.
Item Type: | Thesis (Diploma) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Strategi; Pengembangan; BMT; Lingkungan Kampus | ||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah | ||||||||
Depositing User: | Users 6 not found. | ||||||||
Date Deposited: | 25 Jul 2019 05:08 | ||||||||
Last Modified: | 25 Jul 2019 05:08 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/80 |
Actions (login required)
View Item |