Mimi Aisah, MA and Saputra, Hasep and Yunita, Nurma (2025) Analisis Pemahaman Santri PQE Abdurrahman bin 'Auf terhadap ayat Akhlakul Karimah dalam Meningkatkan Nilai-nilai Keislaman (Analisis QS Al-Baqarah ayat 83). Sarjana thesis, IAIN Curup.
![]() |
Text
SKRIPSI mimi full.pdf Download (7MB) |
![]() |
Text
BAB Awal Mima_merged.pdf Download (10MB) |
Abstract
Mimi Aisah Nim 21651011, "Analisis Pemahaman Santri PQE Abdurrahman bin 'Auf Terhadap Ayat Akhlakul Karimah dalam Meningkatkan Nilai-nilai Keislaman. (Analisis QS.Al-Baqarah ayat 83)" Skripsi, Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (IAT) Islam sebagai agama yang universal mengikuti aspek kehidupan, mempunyai sistem yang mengatur hal-hal yang baik dan di namakan dengan akhlak islami atau nilai-nilai keislaman. Namun pada santri PQE Abdurrahman bin 'Auf belum tergambar secara keseluruhan nilai-nilai tersebut sehingga penelitian ini bertujuan untuk menggali, membahas, dan mendalami lebih jauh tentang pemahaman santri terhadap ayat akhlakul karimah dalam meningkatkan nilai-nilai keislamann. Secara keseluruhan, penelitian ini menggunakan metode penelitian living qur'an. Melalui kajian mendalam terhadap pemahaman santri mengenai ayat akhlak karimah QS-Al-Baqarah ayat 83. Hasil penelitian pertama bahwah para ulama tafsir menjelaskan QS.Al-Baqarah ayat 83 menjelaskan tentang perintah dan larangan Allah SWT kepada hambaNya yang berisikan tentang akhlak karimah. Larangan berbuat syirik menyekutukan Allah SWT, birrul walidain (berbakti kepada kedua orang tua), berbuat baik kepada anak yatim, fakir miskin dan kerabat dan perintah betutur kata dengan baik serta mengerjakan shalat dan menunaikan zakat. Kedua santri PQE Abdurrahman bin 'Auf belajar memahami dan mengamalkan perintah Allah pada surah tersebut sehingga dapat merubah kebiasan buruk menjadi kebiasaan baik dapat diartikan sebagai meningkatkan akhlak yang baik dan mengurangi akhlak yang buruk. Santri memahami surah tersebut merupakan perintah Allah untuk berbuat kebaikan yakni mematuhi orang tua dan berbuat baik kepada anak yatim, tetangga dan teman. Keriga dari segi pemahaman santri PQE Abdurrahman bin 'Auf akhlakul karimah merupakan perbuatan yang terpuji dan apabila di kerjakan akan mendapatkan ganjaran pahala serta dapat menjadikan diri kita lebih baik dari sebelumnya. Santri dapat memahami QS. Al-Baqarah ayat 83 brisikan tentang larangan menduakan Allah, berbakti kepada kedua orang tua, berbuat baik kepada kerabat, anak yatim dan teman serta bertutur kata dengan baik. Kata Kunci: Akhlak Karimah; Santri; Nilai-nilai Keislaman;
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) | ||||||||
Depositing User: | akun10 akun10 | ||||||||
Date Deposited: | 25 Feb 2025 08:14 | ||||||||
Last Modified: | 25 Feb 2025 08:14 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/7970 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |