Analisis Gender dalam Novel Hati Suhita karya Khilma Anis

Febryanti, Veby and Botifar, Maria and Misriani, Agita (2024) Analisis Gender dalam Novel Hati Suhita karya Khilma Anis. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
FULL TEKS.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Novel "Hati Suhita" merupakan salah satu karya sastra yang menjadi media ekspresi terhadap masalah dalam suatu masyarakat. Narasi novel ini mencerminkan isu-isu gender yang menjadi ranah analisis gender. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan secara mendetail tentang profil gender dan identitas. gender, peran gender dan relasi gender, serta jenis ideologi gender dan ketidakadilan gender dalam novel "Hati Suhita." Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis isi. Data kualitatif diperoleh melalui teknik baca dan teknik catat dari sumber tertulis berupa novel "Hati Suhita." Analisis Wacana Kritis Ideologi Gender digunakan untuk mengevaluasi kata-kata dan tindakan dalam novel tersebut, dengan peneliti sebagai instrumen penelitian. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa Novel "Hati Suhita" menampilkan profil gender dan identitas gender melalui karakter-karakter yang mencerminkan dinamika sosial dan budaya dalam masyarakat patriarkal. Alina Suhita dan Ratna Rengganis serta Aruna yang menunjukkan penolakan ketidakadilan gender dan menuntut kesetaraan. Sebaliknya, Gus Birru dengan maskulinitas dominannya, serta Bu Nyai Hannan dan Kiai Hannan yang mempertahankan nilai-nilai tradisional, menormalisasi ketidakadilan gender. Mbah Kung dan Mbah Putri sebagai generasi yang mempertahankan tradisi juga berperan dalam meneruskan norma-norma patriarkal. Peran gender dalam novel ini terbagi menjadi peran domestik, publik, dan peran ganda, yang semuanya ingin mengukuhkan ideologi patriarki dalam keluarga. Peran domestik lebih banyak dijalani oleh perempuan seperti Mbah Putri, yang mengurus pekerjaan rumah tangga sehari-hari. Peran publik dijalani oleh tokoh seperti Ratna Rengganis, yang aktif dalam aktivitas sosial dan profesional di luar rumah. Tokoh-tokoh perempuan seperti Alina Suhita, Aruna, dan Bu Nyai Hannan menjalani peran ganda. Mereka menjalankan aktivitas publij sambil menjadi ibu rumah tangga. Relasi gender dalam novel ini mencakup dominasi, subordinasi, dan kesetaraan, dengan Alina mengalami subordinasi dalam keluarga namun menunjukkan kesetaraan dalam karirnya. Novel ini mengungkap berbagai ideologi gender seperti patriarki, familialisme, dan ibuisme yang mempengaruhi kehidupan tokoh utama. Kata Kunci: Ideologi gender, analisis wacana kritis, Sara Mills, Hati Suhita.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Febryanti, Vebyveby.mhs@iaincurup.ac.id
Botifar, Mariamariabotifar@iaincurup.ac.id
Misriani, Agitaagitamisriani89@gmail.com
Subjects: C Auxiliary Sciences of History > CB History of civilization
L Education > L Education (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: akun2 akun2
Date Deposited: 10 Sep 2024 04:39
Last Modified: 10 Sep 2024 04:39
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/7631

Actions (login required)

View Item View Item