Efektivitas Penggunaan Alat Peraga Papan Kartu Angka Terhadap Pemahaman Konsep Siswa Materi Bilangan Cacah Kelas IV

Anggraeni, Aderia and Putri, Dini Palupi and Irsal, Irni Latifa (2024) Efektivitas Penggunaan Alat Peraga Papan Kartu Angka Terhadap Pemahaman Konsep Siswa Materi Bilangan Cacah Kelas IV. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Aderia Anggraeni (PGMI) Skripsi.pdf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya pemahaman siswa terhadap konsep perkalian dan pembagian bilangan cacah. Dari hasil observasi awal, sebanyak 66,6% siswa mendapatkan nilai di bawah KKM (70), sementara 33,3% siswa lainnya memperoleh nilai di atas KKM. Salah satu faktor penyebabnya adalah minimnya penggunaan alat peraga. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui pemahaman konsep siswa sebelum menggunakan alat peraga papan kartu angka; 2) Mengetahui pemahaman konsep siswa setelah menggunakan alat peraga papan kartu angka; 3) Mengetahui keefektifan penggunaan alat peraga papan kartu angka terhadap pemahaman konsep siswa. Penelitian ini merupakan sebuah eksperimen dengan desain pre-eksperimen One Group Pretest Posttest. Subjek penelitian melibatkan 21 siswa kelas IV SDN 17 Rejang Lebong yang dipilih menggunakan teknik Purposive Sampling. Data dikumpulkan melalui observasi, tes, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi uji normalitas dan uji N-gain score. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pemahaman konsep siswa sebelum menggunakan alat peraga papan kartu angka diperoleh dari rata-rata nilai pretest sebesar 45,14; 2) Pemahaman konsep siswa setelah menggunakan alat peraga papan kartu angka ditunjukkan oleh rata-rata nilai posttest sebesar 77,8; 3) Penggunaan alat peraga papan kartu angka terbukti cukup efektif dalam pembelajaran materi bilangan cacah di kelas IV SD Negeri 17 Rejang Lebong. Hasil uji N-Gain Score mengindikasikan rata-rata skor N-Gain sebesar 0,6340, yang masuk dalam kategori sedang, dengan persentase skor N-Gain sebesar 63,39% atau 63,3%, yang juga masuk dalam kategori cukup efektif.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Anggraeni, Aderiaaderia.mhs@iaincurup.ac.id
Putri, Dini Palupidinipalupiputri@iaincurup.ac.id
Irsal, Irni Latifairni.latifa@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: akun10 akun10
Date Deposited: 31 Jul 2024 03:40
Last Modified: 31 Jul 2024 03:40
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/7118

Actions (login required)

View Item View Item