Assesmen Pembelajaran Akidah Akhlak Pada Kurikulum Merdeka Belajar Di MTs Muhammadiyah Curup

Maryana, Dela and Idris, Muhammad and Maryati, Ana (2024) Assesmen Pembelajaran Akidah Akhlak Pada Kurikulum Merdeka Belajar Di MTs Muhammadiyah Curup. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Fulltext.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa asesmen pembelajaran penting dilakukan untuk memantau perkembangan proses peserta didik dan memperoleh data dari hasil belajar peserta didik selama proses pembelajaran, berdasarkan data yang diperoleh MTs Muhammadiyah Curup adalah sekolah pertama yang ditetapakan sebagai field project penerapan Kurikulum Merdeka Belajar dan diharapkan untuk mensosialisasikan ke Madrasah lain, namun guru di MTs Muhammadiyah Curup masih belum memahami sitematika dari Kurikulum Merdeka. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana tahapan guru Akidah Akhlak dalam menjalankan assesmen pembelajaran pada Kurikulum Merdeka di MTs Muhammadiyah Curup. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini yaitu guru mata pelajaran Akidah Akhlak, Kepala Madrasah dan Waka Kurikulum MTs Muhammadiyah Curup. Jenis dan sumber data yang digunaka dalam penelitian ini berupa; 1) data primer dan 2) data sekunder. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan berupa; 1) pengumpulan data, 2) reduksi data, 3) penyajian data, dan 4) penarikan kesimpulan. Pada keabsahan data dilakukan dengan triangulasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa; Ada tiga jenis asesmen pembelajaran Akidah Akhlak yang digunakan di MTs Muhammadiyah Curup pada Kurikulum Merdeka yaitu; 1) Assesmen pembelajaran Akidah Akhlak yang digunakan di MTs Muhammadiyah Curup yaitu assesmen diagnostik, assesmen formatif, dan assesmen sumatif. 2) Assesmen diagnostik dilaksanakan untuk mengetahui kondisi dan kemampuan awal peserta didik, assesmen formatif untuk meninjau ketercapaian tujuan pembelajaran, dan assesmen sumatif untuk mengetahui hasil belajar peserta didik. 3) Faktor kendala menjalankan assesmen pembelajaran berasal dari guru dan peserta didik. Kata kunci : Asesmen Diagnostik, Formatif, Sumatif, Kurikulum Merdeka.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Maryana, Deladela.maryana@students.iaincurup.ac.id
Idris, Muhammadmuhammadidris@iaincurup.ac.id
Maryati, Anaanamaryati@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: akun3 akun3
Date Deposited: 22 Jul 2024 08:01
Last Modified: 22 Jul 2024 08:01
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6875

Actions (login required)

View Item View Item