Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Ilustrasi Visual Dalam Peningkatan High Order Thingking And Skills (HOTS) Siswa

Putri, Mustika Al and Botifar, Maria and Syaripah, Syaripah (2024) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Ilustrasi Visual Dalam Peningkatan High Order Thingking And Skills (HOTS) Siswa. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup.

[img] Text
Mustika Al Putri.pdf - Accepted Version

Download (9MB)

Abstract

Kurikulum merdeka hadir sebagai jawaban ketatnya persaingan sumber daya manusia di abad ke-21. Kompetensi besar di abad ke-21, yaitu kompetensi berpikir. Kompetensi berpikir meliputi berpikir kritis, berpikir kreatif, dan pemecahan masalah. Keterampilan ini berhubungan erat dengan keterampilan berpikir tingkat tinggi atau High Order Thingking Skill (HOTS).Salah satu pembelajaran yang dapat melatih High Order Thingking Skill (HOTS) peserta didik adalah pembelajaran matematika. Namun, pembelajaran matematika di sekolah kurang diminati oleh peserta didik. Salah satu cara mengatasi hal tersebut adalah menggunakan media pembelajaran. Salah satu jenis media pembelajaran adalah media visual. Salah satu bahan ajar yang mendukung media visual adalah Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Namun, LKPD yang digunakan di SMA Negeri 1 Rejang Lebong belum memenuhi kriteria LKPD yang baik sesuai teori serta masih berbasis teks dengan ilustrasi visual yang sangat minim. Penelitian Pengembangan ini yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis kebutuhan guru dan siswa, analisis dokumen, bagaimana mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Matematika Berbasis Ilustrasi Visual Dalam Peningkatan High Order Thingking And Skills (HOTS) Siswa serta bagaimana hasil uji kelayakan teoritisnya.Metodologi penelitian pengembangan ini adalah Research and Development (R&D). Penelitian ini menggunakan model ADDIE yang hanya membatasi hingga tahap Development. Instrumen dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket berupa lembar analisis kebutuhan guru dan siswa, analisis dokumen, dan analisis validitas ahli media,bahasa,materi dan bahan ajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan penelitian pengembangan ini menghasilkan produk LPKD Matematika berbasis ilustrasi visual yang sangat layak di gunakan oleh siswa kelas X SMA Negeri 1 Rejang Lebong. Dengan hasil analisis kebutuhan guru 90% dan peserta didik 88,72% dikategori sangat butuh. Analisis dokumen yang digunakan saat ini dikategori cukup dengan nilai 2,604<3,11≤3,396. Lalu hasil validasi ahli media dikategorikan layak dengan nilai 54,78<105<155,22, hasil validasi ahli bahasa dikategorikan layak dengan nilai 29,25<54≤78,75, hasil validasi ahli materi dikategorikan layak dengan nilai 59,28 < 114 ≤ 168,72 dan hasil validasi ahli bahan ajar dikategorikan layak dengan nilai 62,90 < 122 ≤ 181,095.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Putri, Mustika Almustika.mhs@iaincurup.ac.id
Botifar, Mariamariabotifar@iaincurup.ac.id
Syaripah, Syaripahsyana1401@gmail.com
Subjects: L Education
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Matematika
Depositing User: akun2 akun2
Date Deposited: 23 Jul 2024 03:47
Last Modified: 23 Jul 2024 03:54
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6839

Actions (login required)

View Item View Item