Mahendita, Sri and Harmi, Hendra and Zakiyah, Zakiyah (2024) Strategi Guru Pai dalam Meningkatkan Sikap Spiritual Peserta Didik di SMP Negeri 5 Lubuklinggau. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
Fulltext.pdf Download (3MB) |
Abstract
Dalam meningkatkan sikap spiritual peserta didik sangat diperlukan strategi yang pas, sehingga peserta didik bisa mengikuti kegiatan yang sudah ditentukan dengan baik. Karena tidak semua peserta didik mempunyai sikap spiritual yang baik. Oleh karena itu, guru PAI harus bisa merencanakan strategi yang cocok dan tepat untuk meningkatkan sikap spiritual peserta didik tersebut, misalnya: memberikan teladan yang baik kepada peserta didik, membiasakan peserta didik untuk melakukan hal-hal baik dalam kehidupan sehari-hari, berdoa sebelum dan sesudah melakukan kegiatan, dan lain sebagainya. Selain itu dibutuhkan kerja sama yang baik juga antara guru, orang tua, dan pihak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi guru PAI dalam meningkatkan sikap spiritual peserta didik serta apa saja bentuk-bentuk sikap spiritual peserta didik di SMP Negeri 5 Lubuklinggau. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru PAI, kepala sekolah, dan peserta didik kelas VII di SMP Negeri 5 Lubuklinggau. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru Pendidikan Agama Islam, dan peserta didik kelas VII di SMP Negeri 5 Lubuklinggau. Teknik pengambilan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Bentuk-bentuk sikap spiritual pada peserta didik di SMP Negeri 5 Lubuklinggau adalah kurangnya sikap toleransi pada sesama umat beragama, hampir semua peserta didik mengikuti program keagamaan dengan baik, masih suka meninggalkan kewajiban shalat, masih ada peserta didik yang suka menjahili teman, membicarakan temannya sendiri, berkata kasar, serta berkelahi. 2). Strategi yang digunakan dalam guru PAI dalam meningkatkan sikap spiritual peserta didik adalah dengan memberikan contoh yang baik, memberikan nasihat,membiasakan peserta didik untuk melakukan hal-hal baik dalam kehidupan sehari-hari, dan mengadakan program-program keagamaan. Kata Kunci: Guru PAI; Sikap Spiritual
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor T Technology > T Technology (General) |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | akun3 akun3 | ||||||||
Date Deposited: | 17 Jul 2024 04:03 | ||||||||
Last Modified: | 17 Jul 2024 04:03 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6686 |
Actions (login required)
View Item |