Perencanaan Pembelajaran Bahasa Indonesia dalam Kurikulum Merdeka Belajar Di Kelas Vii Smpn 12 Rejang Lebong

sanjaya, rian and Khair, Ummul and Meldina, Tika (2024) Perencanaan Pembelajaran Bahasa Indonesia dalam Kurikulum Merdeka Belajar Di Kelas Vii Smpn 12 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
fulltext.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini di dilatar belakangi Penerapan Kurikulum Merdeka di SMP 12 Rejang Lebong ini masih belum sempurna atau bisa dikatakan masih meraba-raba. kinerja guru harus lebih ekstra lagi, sedangkan mereka masih belum benar-benar memahami Kurikulum Merdeka ini. Belum lagi semua materi dan tugas dalam pembelajaran juga memiliki tingkatannya masing-masing, dari tingkat rendah, sedang, dan tinggi. Selain itu, asesmen diagnostik juga sering terlupakan oleh guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan pembelajaran bahasa Indonesia dalam Kurikulum Merdeka dan kendala yang terdapat dalam perencanaanya di SMP Negeri 12 Rejang Lebong. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field reseach) dan menggunakan pendekatan deskriftif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru SMP N 12 Rejang Lebong. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan tenik analisis data menggunakan data reduction (reduksi data), data display (penyajian data) dan conclution drawing and varification (penarikan kesimpulan dan verifikasi). Hasil penelitiaan ini dapat disimpulkan bahwa: 1). perencanaan pembelajaran Bahasa Indonesia dalam Kurikulum Merdeka belajar siswa kelas VII 1 di SMP Negeri 12 Rejang Lebong terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan di dalam sebuah perencanaan seperti pentingnya menentukan capaian pembelajaran, tujuan pembelajaran dan alur tujuan pembelajaran guna untuk mengetahui kompetensi yang dimiliki oleh peserta didik baik dari segi pengetahuan, keterampilan dan juga sikap. Selain itu pelaksanaan assesemen juga harus disesuaikan dengan perencanaan diawal agar semua berjalan lebih efektif seperti penugasan, penulisan kisi-kisi dan soal. Selanjutnya di dalam sebuah pendidikan tentu sebuah penilaian dan evaluasi, dengan adanya evaluasi mampu mengetahui seberapa besar tingkat keberhasilan sebuah program tersebut dan ketika masih banyak kekurangan bisa dijadikan acuan untuk perbaikan program-program selanjutnya. 2). Kendala yang dihadapi oleh guru pada perencanaan pembelajaran Bahasa Indonesia dalam kurikulum merdeka yaitu banyaknya berbagai macam kegiatan sehingga terkendala dalam waktu penyusunan, penggunaan media aplikasi dan juga dalam menentukan karakteristik peserta didik, dimana menyesuaikan pendekatan dengan kebutuhan peserta didik. Selain itu hambatan yang berasal dari peserta didik juga menyebabkan sebuah kendala terkait dalam sebuah penilaian, sehingga memperpanjang waktu yang harus digunakan. Sedangkan dalam hal ini waktu sangatlah terbatas. Kata Kunci: Perencanaan Pembelajaran, Bahasa Indonesia, Kurikulum Merdeka

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
sanjaya, rianriansanjaya.mhs@iaincurup.ac.id
Khair, Ummulummulkhair@iaincurup.ac.id
Meldina, Tikatikameldina@iaincurup.ac.id
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: akun7 akun7
Date Deposited: 15 Jul 2024 08:22
Last Modified: 15 Jul 2024 08:22
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6583

Actions (login required)

View Item View Item