Peran Metode Mau’idzah Hasanah dalam Pelaksanaan Ibadah (Studi Kasus Mahasantri Putri Ma’had Al-Jami’ah Institut Agama Islam Negeri Curup)

pusvita, zeli and Hakim, Ihsan Nul and Putra, Alven (2024) Peran Metode Mau’idzah Hasanah dalam Pelaksanaan Ibadah (Studi Kasus Mahasantri Putri Ma’had Al-Jami’ah Institut Agama Islam Negeri Curup). Sarjana thesis, INTITUT AGAMA ISLAM NEGERI CURUP.

[img] Text
fullteks.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih banyaknya santri yang malas-malasan untuk melaksanakan ibadah yang belum mencerminkan bahwa ia adalah seseorang santri yang telah banyak mendapatkan pengetahuan Agama baik itu dari Ustadz maupun Ustadzah yang berada di Ma’had Al-Jami’ah IAIN Curup. Contohnya masih ada saja santri yang terbawa kebiasaan buruknya sebelum ia masuk ke Ma’had Al-Jami’ah IAIN Curup.seperti masih sering lalai ketika mengerjakan sholat 5 waktu, bermalas-malasan ketika mengerjakan kegiatan di asrama, masih ada santri yang keras sikapnya sehingga belum bisa memahami teman-teman dilingkunganya, masih ada santri yang merasa biasa saja ketika melakukan sesuatu perbuatan yang kurang baik bahkan ada sebagian santri yang masih berani meninggalkan sholat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan dan metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentsi. Sedangkan analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dan Kredebilitas Data mengguanakan triangulasi sumber, triangulasi teknil dan triangulasi waktu. Hasil penelitian yang dicapai dalam penelitian ini dapat diketahui bahwa tujuan penerapan metode mau’idzah hasanah ini guna untuk mencetak mahasantri menjadi berkepribadian yang baik dalam beradap, dan tekun dalam beribadah, dan juga dalam penerapan mau’idzah hasanah menggunakan bahasa, Ahsab Qaul diantarannya Qawlan Ma’rufa (perkataan yang baik) Qawlan Saddida (perkataan yang benar) Qowlan Baligha (perkataan yang berbekas) Qawlan Karima (perkataan yang mulia) Qawlan Maysura (ucapan yang pantas) dan Qawlan Layyina (kata-kata yang lemah lembut). bahwa penggunaan metode Mau'idzah Hasanah efektif dalam meningkatkan pelaksanaan ibadah. Ini terlihat dari peningkatan pemahaman, motivasi, dan kualitas ibadah pada responden yang terlibat dalam penelitian. Kata Kunci : Metode Mau’idzah Hasanah, Pelaksanaan Ibadah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
pusvita, zelizelipusvita@students.iaincurup.ac.id
Hakim, Ihsan NulIhsannulhakim@iaincurup.co.id
Putra, Alvenalvenputra1708@gmail.com
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: akun10 akun10
Date Deposited: 04 Jul 2024 02:18
Last Modified: 04 Jul 2024 02:18
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/6279

Actions (login required)

View Item View Item