Wijayanti, Redha Bella and Dewi, Ratih Komala and Pefriyadi, Pefriyadi (2024) Pengaruh Komponen Risk Profile, Good Corporate Governance, Earning, dan Capital Terhadap Profitabilitas Bank Syariah Indonesia Periode 2020-2022. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
REDHA.pdf Download (7MB) |
Abstract
Bank menghadapi banyak tantangan karena mereka berfungsi sebagai penyedia layanan keuangan bagi masyarakat. Menurut Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 10/SEOJK 03/2014 yang berkaitan dengan Evaluasi Tingkat Kesehatan Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah, setidaknya ada sepuluh risk profil yang berkaitan melalui sektor perbankan syariah ini termasuk risiko kredit, pasar, likuiditas, operasi, legal, strategic risk, compliance, reputation, return, and investment adalah manajemen risiko yang penting untuk menentukan kesehatan bank. Penelitian ini menggunakan jenis metode kuantitatif dengan pendekatan kuantitatif deskriftif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini time series atau berkala, sumber data yang digunakan yaitu data Sekunder yang diambil dari laporan keuangan Bank dan publikasi OJK. Untuk teknik analisa data dilakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS 22. Hasil penelitian ini setelah dihitung menggunakan bantuan aplikasi SPSS menunjukkan bahwa variabel NPF dengan nilai t hitung NPF (X1) lebih kecil dari t tabel -0,822<1,782, dengan nilai signifikansi sebesar (0,442 > 0,05) maka NPF memiliki pengaruh negatif terhadap profitabilitas. Variabel FDR dengan t hitung FDR (X2) lebih besar dari t tabel 3,196>1,782 dengan nilai signifikansi sebesar (0,019 < 0,05) maka FDR memiliki pengaruh positif terhadap profitabilitas. Variabel BOPO dengan nilai t hitung BOPO (X3) lebih kecil dari t tabel nilai t hitung – 4,012 < t tabel 1,782 dengan nilai signifikansi sebesar (0,007 > 0,05) maka BOPO memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas. Variabel CAR dengan nilai t hitung lebih CAR (X4) lebih kecil‒ 0,419< 1,782 dengan signifikansi sebesar (0,690 > 0,05) maka CAR memiliki pengaruh negative terhadap profitabilitas. Variabel GCG dengan nilai t hitung lebih GCG (X5) lebih kecil -3,449<2,365 dengan signifikansi sebesar (0,014 < 0,05) maka GCG memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas. Dan secara simultan (uji f) menunjukkan bahwa f hitung lebih besar dari f tabel 49.516 > 3.106 dan nilai signifikan 0,000 < 0,000. Maka NPF, FDR, BOPO, CAR dan GCG secara bersama-sama atau simultan berpengaruh terhadap profitabilitas dengan nilai Adjusted R Square 0,778, artinya ketiga variabel memengaruhi variabel Y sebesar 77,8% dan 22,2% dipengaruhi oleh variabel lain. Kata kunci : Profitabilitas, RGEC, NPF, FDR, BOPO, CAR, GCG
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah | ||||||||
Depositing User: | Users 31 not found. | ||||||||
Date Deposited: | 23 Feb 2024 08:32 | ||||||||
Last Modified: | 23 Feb 2024 08:32 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5818 |
Actions (login required)
View Item |