Pengetahuan Mahasiswa Perbankan Syari’ah Angkatan 2019-2020 Iain Curup Terhadap Trading Cryptocurrency

Rola, Detra and Noprizal, Noprizal and Andriko, Andriko (2023) Pengetahuan Mahasiswa Perbankan Syari’ah Angkatan 2019-2020 Iain Curup Terhadap Trading Cryptocurrency. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
DETRA ROLA.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Detra Rola. Pengetahuan Mahasiswa Perbankan Syari’ah Angkatan 2019-2020 IAIN Curup Terhadap Trading Cryptocurrency Trading Cryptocurrency merupakan jual beli mata uang digital yang dilakukan di internet, Cryptocurrency yaitu sebutan dari mata uang digital atau juga di sebut uang virtual, dimana tidak terdapatnya bank manapun bahkan bank sentral yang menaungi mata uang cryptocurrency ini sehingga mata uang virtual menyebar secara tidak terpusat. Cryptocurrency menggunakan teknologi blockchain. Masalah utama dalam penelitian ini adalah bagaimana pengetahuan mahasiswa perbankan syari’ah terhadap trading cryptocurrency. Penelitian ini bertujuan untuk menggali pemahaman mahasiswa jurusan perbankan syari'ah angkatan 2019-2020 terkait trading cryptocurrency, serta untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi tingkat pengetahuan mereka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, yang memfokuskan pada pengumpulan data deskriptif melalui wawancara dan observasi. Pendekatan ini memungkinkan peneliti untuk mendalami pandangan, perilaku, persepsi, motivasi, dan tindakan subjek penelitian, tanpa melibatkan analisis statistik yang mengharuskan penggunaan data berupa angka. Dengan demikian, penelitian ini akan memberikan wawasan mendalam tentang pengalaman dan pemahaman mahasiswa terkait trading cryptocurrency. Dari penelitian disimpulkan bahwa mahasiswa perbankan syari’ah angkatan 2019-2020 tersebut masih banyak mahasiswa yang tidak tahu apa itu trading cryptocurrency dan terdapat beberapa faktor-faktor yaitu faktor sumber informasi, faktor pendidikan, faktor pengalaman dan indrawi. Kata Kunci: Pengetahuan , Mahasiswa, Trading Cryptocurrency

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Rola, Detradetrarola08@gmail.com
Noprizal, Noprizalnoprizal@iain.ac.id.com
Andriko, Andrikoandriko@iain.ac.id.com
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan , Mahasiswa, Trading Cryptocurrency
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 29 Dec 2023 08:09
Last Modified: 29 Dec 2023 08:09
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5457

Actions (login required)

View Item View Item