dwita, intan and Rahman, Abdul and Siswanto, Siswanto (2023) Nilai-Nilai Moderasi Beragama Pada Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Dan Internalisasinya Pada Perilaku Siswa Kelas Iv Di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 02 Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
INTAN DWITA .pdf Download (1MB) |
Abstract
NILAI-NILAI MODERASI BERAGAMA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DAN INTERNALISASINYA PADA PERILAKU SISWA KELAS IV I MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 02 LEBONG ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh Nilai-Nilai Moderasi Beragama Pada Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dan Aplikasinya pada Perilaku siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 02 Lebong. Institut Agama Islam negeri Curup. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Penelitian ini ber-tujuan untuk mengetahui nilai-nilai Moderasi Beragama yang dikembangkan da-lam pelajaran pendidikan kewarganegaraan, dan untuk mengetahui nilai-nilai mod-erasi beragama yang dapat dilihat dari perilaku siswa Madrsah Ibtidaiyah Negeri 02 Lebong, yaitu nilai Toleransi dan Nasionalisme. Fokus penelitian yang dikaji yaitu: 1) Nilai-nilai Moderasi Beragama yang terdapat pada mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 02 Lebong, yaitu nilai Toleransi dan nilai Nasionalisme. 2) Bagaimana mengaplikasikan nilai-nilai moderasi beragama pada perilaku beragama siswa-siswi di kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Negeri 02 Lebong. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah kualitatif. Sumber data yaitu data primer dan sekunder. Dengan subyek utama guru Pendidikan kewarga-negaraan dan siswa. Lokasi penelitian yaitu di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 02 Le-bong. Teknik pengumpulan data yang dilakukan ialah, observasi, wawancara, Dokumentasi. Data yang diperoleh analisis dengan langkah-langkah ialah reduksi data, pemyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, Nilai-nilai Moderasi Beragama pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan kelas IV di Madras-ah Ibtidaiyah Negeri 2 Lebong , yaitu nilai Toleransi dan Nilai Nasionalisme, nilai toleransi yaitu memalui pemahaman lisan yaitu nasehat dan pendidikan pada pembelajaran. Dapat diterapkan dengan cara mengajak siswa untuk bersalaman untuk membentuk rasa kebersamaan atas berbagai perbedaan. Selajutnya yaitu tahap nilai Nasionalisme pada tahap ini dapat diterapkan melalui pemahaman secara lisan yang dilakukan guru maupun dengan cara memberi pemahaman melalui pelaksanaan upacara bendera dengan ini siswa dapat memahami nilai Nasionalisme dengan ini siswa dapat menghafal lagu kebangsaan seperti Indonesia Raya dan pundi-pundi Pancasila, dan pelaksanaan upacar bendera. Kata kunci: Nilai-nilai, Moderasi Beragama
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General) | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | akun1 akun1 | ||||||||
Date Deposited: | 18 Aug 2023 03:41 | ||||||||
Last Modified: | 18 Aug 2023 03:41 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5218 |
Actions (login required)
View Item |