Pengaruh Film Animasi Upin dan Ipin Terhadap Akhlak Pada Anak TPQ Fastabiqul Khairat Desa Imigrasi Permu

Hanindia Maretiasti, Nyimas and Arcanita, Rafia and Syahindra, Wandi (2023) Pengaruh Film Animasi Upin dan Ipin Terhadap Akhlak Pada Anak TPQ Fastabiqul Khairat Desa Imigrasi Permu. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Other (skripsi)
NYIMAS HANINDIA SKRIPSI.PDF

Download (3MB)

Abstract

Film merupakan salah satu hal yang sangat dekat dengan masyarakat. film dapat mempengaruhi dan merubah perilaku maupun sikap dari masyarakat. perubahan sikap, perilaku dan akhlak tersebut tidak hanya terjadi pada orang dewasa. Anak - anak yang pada umumnya sangat mudah untuk menirukan hal yang menyenangkan dan dianggap baru juga dapat terpengaruh melalui hal apa yang mereka tonton. Film Upin dan Ipin merupakan salah satu film yang digemari oleh anak - anak. Film Upin dan Ipin episode puasa norma baharu banyak mengandung nilai pengetahuan khususnya tentang akhlak. Tujuan daari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tontonan animasi Upin dan Ipin terhadap akhlak pada anak. Metode yang digunakan pada penelitian ini adala metode kuantitatif dengan alat analisis yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil dari analisis menunjukkan bahwa Film Upin dan Ipin memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap akhlak pada anak.Melihat hasil penelitian tersebut maka dampingan orang tua terhadap anak sangat diperlukan.orang tua dapat mengatr dan memilah tontonan yang memiliki nilai pengetahuan untuk anak. selain itu Orang tua dapat mengatur jadwal menonton televisi anakanaknya. Orang tua harus dapat memilih acara yang sesuai dengan usia anak. Orang tua harus mengetahui acara favorit anak. Orangtua sebaiknya tidak meletakkan televisi di kamar anak. Kata Kunci : Film Animasi Upin dan Ipin, Anak – anak, Akhlak

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Hanindia Maretiasti, Nyimashanindiamaret@gmail.com
Arcanita, Rafiarafiaarcanita@gmail.com
Syahindra, Wandiwandi.syahindra@gmail.com
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 16 Aug 2023 08:25
Last Modified: 16 Aug 2023 08:25
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5069

Actions (login required)

View Item View Item