Wiranata, M. Irfan and Amin, Muhammad and Meldina, Tika (2023) Implementasi Kegiatan Ekstrakurikuler Tari Dalam Menanamkan Cinta Budaya di Sdn 4 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
M.irfan wranata kaset.pdf Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK IMPLEMENTASI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER TARI DALAM MENANAMKAN CINTA BUDAYA DI SDN 4 REJANG LEBONG Oleh : M. Irfan Wiranata (165910138) Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya menanamkan cinta budaya melalui kegiatan ekstrakurikuler tari. Cinta budaya merupakan bagian dari cinta tanah air yang mencakup budaya yang ada di indonesia salah satunya seni tari. Kurangnya minat anak-anak untuk mengikuti ekstrakurikuler tari tradisional yaitu tari sekapur sirih atau tari persembahan, dengan perkembangan zaman yang sangat pesat inilah, dapat menimbulkan berbagai dampak. Salah satu dampak yang timbul adalah tergeser atau terlupakannya kebudayaan yang lama atau tradisional, tergantikan dengan kebudayaan baru dan kurangnya pengenalan tentang tari tradisional terkhususnya tari sekapur sirih atau persembahan. Kegiatan ekstrakurikuler tari tradisional merupakan salah satu sarana yang dapat dilakukan untuk nenanamkan cinta budaya. Sehingga dengan siswa mengikuti ekstrakurkuler tari tradisional berarti siswa ikut serta dalam melestarikan kebudayaan yang ada di indonesia salah satunya seni tari dan dapat menumbuhkan cinta budaya disetiap siswa. Peneliti ini menggunakan kualitatif deskriptif dan subjek penelitian yang meliputi, guru atau pelatih kegiatan ekstrakurikuler tari tradisional dan 20 orang siswa yang mengikuti ekstrakurikuler tari tradisional di SDN 4 Rejang Lebong. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif Miles & Huberman yang meliputi langkah-langkah: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kegiatan ekstrakurikuler tari tradisional dalam menanamkan cinta budaya di SDN 4 Rejang Lebong berjalan cukup baik, dalam kegiatan ekstrakurikuler yang rutin di lakukan seminggu dua kali, dan pada kegiatan ini dapat menanamkan cinta budaya pada siswa dengan cukup baik. Kata Kunci: Implementasi Kegiatan Ekstrakurikuler,Tari,Cinta Budaya
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education L Education > L Education (General) |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | akun1 akun1 | ||||||||
Date Deposited: | 16 Aug 2023 07:18 | ||||||||
Last Modified: | 16 Aug 2023 07:18 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/5051 |
Actions (login required)
View Item |