Khotimah, Khusnul and Susilawati, Susilawati and Amrillah, H.M Taufik (2023) Peran Orang Tua Dalam Pendidikan Akhlak Anak Sekolah Dasar Di Era Digital (Studi Kasus Desa Jamburejo Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musi Rawas). Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
jp90dz7m5chl25vAmz73wfl8mffn2c5g4s20thynx09hr86Agr6d6bhvt34500xxAvw6qbsg9gmt9lpAzcv7rgvnqvx3q842v5vvAc2h50qbdrb4nbf49vn830crd547vyd4jhv9r5m2dwArqphpsAg5sngds76g5c4wctkbdz9py18s6pj1.pdf Download (5MB) |
Abstract
Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Curup. Dibimbing Oleh: Dra. Susilawati, M.Pd dan H.M. Taufik Amrillah M.Pd. Latar belakang penelitian ini adalalah pada era digital banyak menimbulkan pro dan kontra. Khususnya masalah penggunaan gadged pada anak sekolah dasar. Masalah yang sering terjadi adalah perilaku-perilaku yang kurang baik yang sering dilakukan oleh anak Sekolah Dasar (SD) di Desa Jamburejo Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musi Rawas, seperti tidak melaksanakan sholat, mencuri, berperilaku tidak sopan, melawan orang tua, berkelahi dengan teman dan anak juga memanfaatkan gadged dan media digital untuk melihat budaya asing dari aplikasi tiktok, youtobe, facebook, dll. Sehingga menyebabkanya kemerosotan akhlak anak Sekolah Dasar. Untuk mengatasi hal tersebut sangat dibutuhkanya peran orang tua sebagai keluarga dan madrasah utama dalam Pendidikan akhlak anak Sekolah dasar di era digital sangat dibutuhkan untuk mengatasi hal tersebut. Desa Jamburejo yang dikenal sebagai Desa banyak anak yang ingin menciptakan lingkungan yang baik dan mengatasi masalah yang berkaitan dengan hak anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana akhlak anak , peran orang tua dan mengetahui apa saja kendala yang dihadapi dalam pendidikan akhlak anak Sekolah Dasar di era digital di Desa (studi kasus Desa Jamburejo Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musi Rawas). Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menggunakan pendekatan kualitatif yang mengahasilkan kata-kata deskriptif berupa kata-kata tertulis maupun lisan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yang dilakukan di Desa Jamburejo Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musi Rawas bahwa akhlak anak Sekolah Dasar ini bermacam-macam akan tetapi mayoritas akhlak yang dilakukan oleh anak Sekolah Dasar adalah perilaku yang kurang baik. Upaya yang dilakukan orang tua dalam Pendidikan akhlak anak Sekolah Dasar di era digital ini adalah mengajarkan sholat, Al-Quranul karim, akhlak yang baik dan menjauhi akhlak tercela. Dan kendala yang sering dihadapi orang tua adalah keterbatasan waktu, faktor lingkungan, dan Gadget atau media digital. Kata Kunci: Peran Orang Tua, Akhlak Anak, Era Digital
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | Users 31 not found. | ||||||||
Date Deposited: | 14 Aug 2023 03:34 | ||||||||
Last Modified: | 14 Aug 2023 03:34 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4779 |
Actions (login required)
View Item |