Pengaruh Lingkungan Keluarga Terhadap Pendidikan Keagamaan Anak Di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong

Sinta, Telli (2019) Pengaruh Lingkungan Keluarga Terhadap Pendidikan Keagamaan Anak Di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP PENDIDIKAN KEAGAMAAN ANAK DI DESA BUNGIN KECAMATAN BINGIN K.pdf

Download (364MB)

Abstract

Pengaruh lingkungan keluarga terhadap pendidikan keagamaan anak di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, pertama kondisi lingkungan keluarga di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong, kedua kondisi pendidikan keagamaan anak di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong, ketiga pengaruh positif lingkungan keluarga terhadap pendidikan keagamaan anak di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong. Lingkungan keluarga di Desa Bungin sangat minim yang memahami tentang keagamaan seperti akidah, ibadah serta akhlak anak karena orang tuanya lebih sibuk dengan perkerjaanya, sehingga pemahaman anak tentang ilmu agama kurang. Padahal semua itu harus ditanamkan pada diri anak untuk bekalnya nanti, jika anak diberikan pemahaman tentang agama maka anak-anak akan terbiasa dengan hal yang berkaitan dengan akidah, ibadah, serta akhlak. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif kuantitatif. Adapun jumlah seluruh keluarga Desa Bungin Dusun III adalah 135 keluarga dan sampel dalam penelitian ini diambil sebanyak 33 keluarga yang anaknya sekolah SMP. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi dan angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah t-tes satu sampel (uji satu pihak) dan korelasi product moment. Kesimpulan dari penelitian ini meliputi: kondisi Lingkungan keluarga tergolong belum baik, paling tinggi baru mencapai 75% dari kriteria yang diharapkan dengan thitung -0,12,248. Kondisi pendidikan Keagamaan anak tergolong belum baik, paling tinggi baru mencapai 78% dari kriteria yang diharapkan dengan thitung -0,02. Kemudian terdapat pengaruh positif dan signifikan antara lingkungan keluarga terhadap pendidikan keagamaan anak di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong berdasarkan hasil perhitungan statistik koefisien korelasi product moment, hal ini ditunjukkan oleh koefesien korelasi rxy r hitung = 0,640 > r tabel 5% = 0,355, ini berarti signifikan, serta kesimpulan yang dapat diambil bahwa lingkungan keluarga terhadap pendidikan keagamaan anak di Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong tergolong sedang dan cukup.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Sinta, TelliUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameEmail
ReviewerHamengkubuwono, HamengkubuwonoUNSPECIFIED
ReviewerArbaini, WiwinUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Keluarga; Pendidikan; Keagamaan Anak
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mrs Hasni Hartati
Date Deposited: 29 Oct 2019 04:34
Last Modified: 29 Oct 2019 13:41
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/460

Actions (login required)

View Item View Item