Pandangan Tokoh Masyarakat Pagar Gunung Kecamatan Bermani Ulu Terhadap Status Anak Pranikah Ditinjau Dari Perspektif Hukum Islam

Mita Mauli Nanda, Mita and Shesa, Laras and Hakim, Anwar (2023) Pandangan Tokoh Masyarakat Pagar Gunung Kecamatan Bermani Ulu Terhadap Status Anak Pranikah Ditinjau Dari Perspektif Hukum Islam. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri.

[img] Text
MITA MAULI NANDA, 19621024, PANDANGAN TOKOH MASYARAKAT.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pernyataan plagiasi.pdf

Download (180kB)

Abstract

PANDANGAN TOKOH MASYARAKAT PAGAR GUNUNG KECAMATAN BERMANI ULU TERHADAP STATUS ANAK PRANIKAH DALAM PERSFEKTIF HUKUM ISLAM (Studi Kasus Desa Pagar Gunung Kecamatan Bermani Ulu) ABSTRAK Oleh : Mita Mauli Nanda Pernikahan merupakan suatu ikatan antara seorang perempuan dengan seorang laki-laki. Dalam sebuah pernikahan tidak terlepas dari berbagai masalah dan tidak jarang permasalahan yang ada yaitu terjadinya perempuan yang hamil diluar nikah. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pandangan tokoh masyarakat pagar gunung terhadap perempuan hamil pranikah ditinjau dari hukum islam. metode penelitian yang digunakan adalah field research. Dengan pendekatan deskriptif kualitatif dalam pendekatan ini merupakan penelitian yang menekankan pada makna, penalaran, definisi suatu situasi tertentu, lebih banyak meneliti hal-hal yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis. Pendekatan deskriptif analisis yaitu penelitian yang mengambarkan suatu gejala data-data dan informasi yang berdasarkan pada fakta yang diperoleh dari lapangan. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan peneliti adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan triangulasi data mennggunakan triangulasi sumber, teknik dan waktu. Hasil temuan lapangan dari penelitian yang dilakukan, bahwa hal yang menjadi pertimbangan tokoh masyarakat perempuan yang hamil luar nikah dapat dinikahkan tanpa menunggu anak dalam kandungannya lahir, karena demi menutupi aib dari pasangan dan keluarga. Berkaitan status anak yang lahir dari pandangan masyarakat bahwa atas dorongan rasa kasihan pada anak yang dilahirkan maka nasab anak tersebut melekat pada ayah. Sedangkan secara hukum Islam seharusnya Nasab anak tersebut mengikuti nasab Ibu. Adapun mengenai status anak yang lahir mengenai nasab, waris dan wali anak bahwa nasab akan kembali pada ayah biologisnya, dan mengenai waris anaknya masih sama ayahnya sedangkan wali nikah anak perempuan kembali pada ayah biologisnya. Dengan demikian adanya pergeseran dari ketentuan yang disyaria’atkan dengan pandangan dari tokoh masyarakat dan berlaku dalam masyarakat tersebut. Kata Kunci : Status Anak, Hamil Pranikah,Hukum Islam

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Mita Mauli Nanda, Mitamitamauli1606@gmail.com
Shesa, LarasLaras shesalaras@gmail.com
Hakim, AnwarAnwarhakim@gmail.com
Subjects: K Law > K Law (General)
K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 08 Aug 2023 07:33
Last Modified: 08 Aug 2023 07:33
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4443

Actions (login required)

View Item View Item