Analisis Pengaruh Capital Adequacy Ratio, BOPO Terhadap Return On Assets Pada Bank BCA Syariah

Arista, Resy and Istan, Muhammad and Permata, Citra Puspa (2023) Analisis Pengaruh Capital Adequacy Ratio, BOPO Terhadap Return On Assets Pada Bank BCA Syariah. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
RESY ARISTA 19631083 PERBANKAN SYARIAH pdf.pdf

Download (4MB)

Abstract

Melihat Pertumbuhan bank dimasa depan, ini tercermin dalam kinerja bank yang menguntungkan dan pendapatan yang dilaporkan dalam laporan keuangan bank. Laporan keuangan juga membantu menilai kondisi keuangan saat ini. Kinerja suatu bank dapat dilihat dari kemampuannya dalam menghasilkan profitabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank BCA Syariah periode 2018-2022. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif, data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder. Teknik analisa yang akan dipakai dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda untuk memperoleh gambaran yang menyeluruh mengenai hubungan antara variabel satu dengan variable lain. Berdasarkan uji hipotesis t hasil penelitian bahwa variabel CAR secara parsial berpengaruh terhadap ROA dengan nilai signifikansi 0,020 < 0,05 dan BOPO secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA pada Bank BCA Syariah, dilihat dari nilai signifikansi 0,255 > 0,05. Sedangkan uji F hasil penelitian bahwa CAR dan BOPO secara simultan berpengaruh signifikan terhadap ROA pada Bank BCA Syariah dilihat dari nilai signifikansi 0,00 < 0,05 menunjukkan bahwa Ha diterima sehingga dikatakan CAR dan BOPO berpengaruh signifikan secara simultan terhadap ROA pada Bank BCA Syariah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Arista, Resyresyaristasman1tt@gmail.com
Istan, MuhammadIstanmuhammad1975@gmail.com
Permata, Citra Puspacitrapuspa@iaincurup.ac.id
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: akun1 akun1
Date Deposited: 07 Aug 2023 08:15
Last Modified: 07 Aug 2023 08:15
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4385

Actions (login required)

View Item View Item