Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner Kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong

Susanti, Bunga Ema and Azwar, Beni and Fransiska, Jenny (2023) Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner Kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup.

[img] Text
SKRIPSI LENGKAP_ BUNGA EMA SUSANTI (19591261).pdf

Download (10MB)

Abstract

Dalam proses pembelajaran, guru dihadapkan dengan beragam karakteristik anak. Salah satunya ialah Anak Lamban Belajar (Slow Learner), merupakan anak yang memiliki keterbatasan potensi kecerdasan, sehingga proses pembelajaran menjadi lamban. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Karakteristik Anak Slow Learner, Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner, dan Solusi dalam Mengatasi Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian meliputi Kepala Sekolah, Guru Kelas IV, Orang Tua FR, serta FR/Anak Slow Learner kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Karakteristik Anak Slow Learner Kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong ialah Aspek intelegensi, FR memiliki tingkat kecerdasan di bawah rata-rata. Aspek bahasa, FR sulit menyampaikan sesuatu sehingga cenderung pasif. Aspek sosial, FR dalam proses sosialisasi terkadang terisolir atau dikucilkan. 2) Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner Kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong ialah FR bermasalah dalam memahami pelajaran dan konsep-konsep dasar di bidang akademik, seperti membaca, menulis, dan berhitung. Kemudian, mengalami masalah konsentrasi, daya ingat, malas belajar, serta susah menangkap dan memahami pelajaran yang disampaikan guru. 3) Solusi dalam mengatasi Problematika Pembelajaran Anak Slow Learner kelas IV di SDN 18 Rejang Lebong ialah guru melatih FR untuk membaca, menulis, berhitung. Guru melakukan pendekatan secara pribadi dan memberikan waktu tambahan belajar. Kemudian, sekolah menyediakan fasilitas perpustakaan, pojok baca di setiap sudut ruang kelas, dan adanya mading untuk menarik minat membaca. Orang Tua FR juga memberikan dorongan, nasehat, serta FR dijanjikan untuk diberi hadiah agar dapat menumbuhkan semangat dan meningkatkan kemauan FR untuk belajar. Kata Kunci : Problematika, Pembelajaran, Slow Learner.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Susanti, Bunga Emabungaemasusanti13@gmail.com
Azwar, Benibeniazwar1967@gmail.com
Fransiska, Jennyjennyfransiska@iaincurup.ac.id
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
L Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: akun5 akun5
Date Deposited: 03 Aug 2023 04:20
Last Modified: 03 Aug 2023 04:20
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/4216

Actions (login required)

View Item View Item