Pendekatan Dakwah Penyuluh Agama Islam Terhadap Masyarakat di Kec. Curup Tengah Kab. Rejang Lebong

Sholekah, Maratus (2019) Pendekatan Dakwah Penyuluh Agama Islam Terhadap Masyarakat di Kec. Curup Tengah Kab. Rejang Lebong. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
SKRIPSI ATUS 2.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penenelitian ini membahas tentang pendekatan dakwah Penyuluh agama Islam KUA Curup Tengah, penyuluh agama islam mempunyai peranan yang sangat strategis, penyuluh Agama Islam adalah pembimbing umat beragama dalam rangka pembinaan mental, moral dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta menjabarkan segala aspek pembangunan melalui pintu dan bahasa agama. Kedudukan penyuluh agama berada pada instansi pemerintah sebagai pelaksana teknis fungsional bimbingan keagamaan atau penyuluhan dan pembangunan melalui bahsa agama kepada masyarakat. Tugas pokok penyuluh Agama sesuai ketentuan keputusan menteri Negara koordinator bidang pengawasan pembangunan dan pembedayaan apatur Negara Nomor 54/Kep/MK. WASPAN/9/1999 adalah melakukan dan mengembangkan kegiatan bimbingan atau penyuluhan agama dan pembangunan melaui bahasa agama. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pendekatan dakwah yang digunakan penyuluh dan apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam menggunakan pendekatan dakwah penyuluh di kec curup tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunanakan metode kualitatif. Dalam hal ini peneliti menekankan pada penelitian lapangan atau field research yang bersifat deskriptif analitik yang menggunakan pendekatan kualitatif yaitu uraian naratif suatu proses tingkah laku subjek yang sesuai dengan masalah yang akan di teliti. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data penelitian yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan tehnik analisis. Pendekatan dakwah yang digunakan oleh penyuluh agama Islam di Kec. Curup Tengah ini lebih sering menggunakan, pendekatan sosial (bi al hal), pendekatan pendidikan, pendekatan kebudayaan, pendekatan personal (fardiyah), dan pendekatan kelompok (jam’iyah). Adapun faktor pendukung dan penghambat kegiatan dakwah penyuluh agama Islam KUA Curup Tengah seperti, dukungan dari pemerintah daerah kementrian agama, dukungan dari Kepala KUA Curup Tengah, adanya semangat dari jamaah, kerja sama anggota penyuluh, masyarakat setempat memperbolehkan mengadakan penyuluhan di setiap kelurahan atau desa. Adapun faktor penghambat dari kegiatan dakwah penyuluh agama Islam dengan menggunakan pedekatan dakwah seperti, beberapa masyarakat belum memiliki niat untuk mengikuti penyuluhan dan faktor budaya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Sholekah, MaratusUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameEmail
ReviewerNelson, NelsonUNSPECIFIED
ReviewerAnrial, AnrialUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pendekatan; Dakwah; Penyuluh
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 25 Oct 2019 04:24
Last Modified: 25 Oct 2019 04:24
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/378

Actions (login required)

View Item View Item