Analisis Nilai-Nilai Pendididkan Agama Islam Dalam Novel Pesantren Impian

Krisna Wijayanti, Reza and Hamengkubuwono, Hamengkubuwono and Arsil, Arsil (2021) Analisis Nilai-Nilai Pendididkan Agama Islam Dalam Novel Pesantren Impian. Sarjana thesis, IAIN CURUP.

[img] Text
Reza Krisna Wijayanti (17531127).pdf

Download (3MB)

Abstract

Novel Pesantren Impian merupakan karya dari seorang penulis terkenal di Indonesia yang bernama Asma Nadia. Pada skripsi ini mengkaji lebih dalam tentang nilai-nilai pendidikan agama Islam yang merupakan ajaran agama Islam yang mengarah kepada hukum-hukum dan tingkah laku yang mengarahkan manusia untuk menjadi lebih baik melalaui nilai-nilai Ibadah, Akhlak, dan nilai Akidah. Pada novel ini berhasil menggambarkan tokoh-tokoh anak-anak muda yang mengali ilmu agama Islam dan jalan ceritanya juga sesuai dengan nilai-nilai yang keislaman. Oleh sebab itu, novel ini tidak hanya mengandung unsur sastra tetapi juga unsur pendidikan dan pendidikan agama Islam yang menjadi salah satu sumber pembelajaran bagi masyarakat luas, peserta didik, dan khusunya anak-anak muda pada masa kini. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui isi dan alur dari novel pesantren impian dan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan agama islam dalam novel pesantren impian. Adapun pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan atau library reseach dan pendekatan yang digunakan adalah deskriptif analisis. Dengan menelaah dan menganlisi novel Pesantren Impian dan juga pengumpulan data seperti jurnal, buku-buku, dan skripsi yang sesuai dengan objek penelitian. Adapun data yang diperoleh dianalisi dengan menggunakan model deskriptif dan content analysis. Adapun hasil dari penelitian ini adalah pertama, pada novel pesantren impian ini mengkisahkan 15 remaja putri yang terjerumus dalam pergaulan bebas dan masalah yang berbeda-beda dan mereka ingin memperbaiki diri dengan menjalani rehabilitas di pesantren impian. Kedua, di dalam novel pesantren impian karya Asma Nadia ini terdapat beberapa nilai-nilai pendidikan agama Islam diantaranya: nilai pendidikan ibadah seperti sholat, sholat berjamaah, adzan, puasa, menutup aurat, mengurus jenazah, dan membaca Al-Quran. Nilai pendidikan Akhlak: Akhlak kepada Allah, akhlak kepada sesama, akhlak kepada diri sendiri, dan akhlak kepada keluarga. Nilai pendidikan Akidah: Iman kepada Allah, Iman kepada Rasul-rasul Allah, Iman kepada qodha dan qodar, dan iman kepada kitab-kitab Allah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Krisna Wijayanti, RezaUNSPECIFIED
Hamengkubuwono, HamengkubuwonoUNSPECIFIED
Arsil, ArsilUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr emeraldo nugroho
Date Deposited: 21 Aug 2023 02:18
Last Modified: 21 Aug 2023 02:18
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3709

Actions (login required)

View Item View Item