Karakteristik Takwa Dalam Al-Qur’an Surah Al-Baqarah Ayat 2-5 Dan Implikasinya Terhadap Tujuan Pendidikan Islam

Eka Putri, Vera Referina and Arcanita, Rafia and Arsil, Arsil (2022) Karakteristik Takwa Dalam Al-Qur’an Surah Al-Baqarah Ayat 2-5 Dan Implikasinya Terhadap Tujuan Pendidikan Islam. Sarjana thesis, IAIN CURUP.

[img] Text
KARAKTERISTIK TAKWA DALAM AL-QUR’AN SURAT AL-BAQARAH AYAT 2-5 DAN IMPLIKASINYA TERHADAP TUJUAN PENDIDIKAN ISLAM .pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini tentang karakteristik takwa dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 2-5 menurut penafsiran M.Quraish Shihab serta implikasinya terhadap tujuan pendidikan Islam. Dimana tujuan dari pendidikan Islam sendiri adalah untuk membina dan membentuk pribadi-pribadi muslim yang bertakwa kepada Allah Swt. Dalam penelitian ini penulis merumuskan masalah kedalam dua bagian, yaitu: 1) bagaimana karakteristik takwa dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 2-5 menurut tafsir Al-Misbah, 2)bagaimana implikasi karakteristik takwa dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 2-5 terhadap tujuan pendidikan Islam menurut tafsir Al-Misbah. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research). Penelitian kepustakaan ialah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara melakukan penelaahan terhadap buku-buku, laporan, catatan dan literature yang berkaitan dengan masalah yang akan dipecahkan melalui langkah-langkah yang digunakan dalam melakukan penelitian. Sumber data daalam penelitian ini adalah sumber data sekunder yaitu sumber data Al-Qur’an dan artinya, buku tafsir AlMisbah Jilid 1, serta buku-buku pendukung seperti buku-buku tentang takwa dan sumber-sumber lain seperti skripsi, jurnal, disertasi yang berkaitan dengan penelitian ini. Kemudian untuk menganalisis data peneliti menggunakan metode analisi isi (content analysis) untuk mendeskripsikan isi. Kajian ini menunjukkan bahwa karakteristik takwa yang terdapat di dalam surah Al-Baqarah ayat 2-5 menurut tafsir Al-Misbah adalah tentang ciri-ciri orang bertakwa atau muttaqin yang meliputi: 1) Beriman kepada yang ghaib (Allah Swt), 2) Mendirikan sholat, 3) Menunaikan infaq, 4) Beriman kepada kitab Al-Qur’an dan kitab-kitab sebelumnya, dan 5) Beriman kepada hari akhir. Implikasi karakteristik takwa dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 2-5 terhadap tujuan pendidikan Islam yaitu karakteristik takwa dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 2-5 sudah tercermin dalam tujuan pendidikan Islam. Dimana tujuan pendidikan Islam adalah untuk membentuk manusia seutuhnya yang berorientasi ukhrawi dan duniawi sudah tertera di dalam surah Al-Baqarah ayat 2-5 tersebut. Karena konsep takwa pada suarah Al-Baqarah ayat 2-5 sudah mewakili aspek ketakwaan yang diharapkan dari tujuan pendidikan Islam itu sendiri.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Eka Putri, Vera ReferinaUNSPECIFIED
Arcanita, RafiaUNSPECIFIED
Arsil, ArsilUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr emeraldo nugroho
Date Deposited: 21 Aug 2023 02:32
Last Modified: 21 Aug 2023 02:32
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3457

Actions (login required)

View Item View Item