Pengaruh Penggunaan Media Audio Visual Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Di Kelas V SDN 83 Lebong.

Firdaniati, Firdaniati and Wahyudi, Edi and Supardan, Dadan (2022) Pengaruh Penggunaan Media Audio Visual Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Di Kelas V SDN 83 Lebong. Sarjana thesis, IAIN CURUP.

[img] Text
Skripsi Firda Niati.pdf

Download (6MB)

Abstract

Skripsi ini dilatar belakangi oleh penggunaan media audio visual, dimana dalam penggunaan media pembelajaran khususnya media audio visual sangatlah kurang dalam kegiatan pembelajaran IPA materi Ekosistem, yang menyebabkan dimana siswa memperoleh hasil belajar yang tergolong rendah. Berdasarkan latar belakang tersebut maka tujuan dalam penelitian ini ialah untuk 1) mengetahui hasil belajar siswa sebelum menggunakan media audio visual. 2) untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan media audio visual. 3) mengkaji pengaruh penggunaan media audio visual terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Ekosistem di kelas VSDN 83 Lebong. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaif dengan jenis penelitian preeksperimen. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 83 Lebong, yang berjumlah 25 orang siswa. Serta teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini ialah nonprobability sampling dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampel. Adapun sampel dalam penelitian ini ialah seluruh siswa kelas V SDN 83 Lebong, yang berjumlah 25 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah, observasi, tes dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis dalam penelitian ini ialah menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji liniearitas, dan uji hipotesis ( uji regresi linear sederhana, koefisien korelasi dan juga koefisien determinasi). Berdasarkan uji regresi linear sederhana penggunaan media audio visual terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Ekosistem di kelas V SDN 83 Lebong, diperoleh nilai koefisien regresi (rxy) sebesar 0,620 serta nilai F = 14.357 dengan signifikansi 0,01. Sehingga dari data tersebut menunjukkan bahwa hipotesis diterima. Dimana hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media audio visual memberi pengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Ekosistem di kelas V SDN 83 Lebong sebesar 38,4% .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Firdaniati, FirdaniatiUNSPECIFIED
Wahyudi, Ediediwahyudi@iaincurup.ac.id
Supardan, DadanUNSPECIFIED
Subjects: L Education
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr emeraldo nugroho
Date Deposited: 21 Aug 2023 02:19
Last Modified: 21 Aug 2023 02:19
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3308

Actions (login required)

View Item View Item