Sadea, Koriatul and Nelson, Nelson and Indrawari, Karliana (2023) Implementasi Pendidikan Agama Islam Bagi Klien Panti Rehabilitasi Narkoba Yayasan Dharma Wahyu Insani Rejang Lebong Dalam Membentuk Karakter Religius. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.
Text
Koriatul sadea 19531072.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter klien di Panti Rehabilitasi Narkoba Yayasan Dharma Wahyu Insani Kabupaten Rejang Lebong, untuk mengetahui Implemetasi Pendidikan Agama Islam membentuk karakter Religius di Panti Rehabilitasi Narkoba Yayasan Dharma Wahyu Insani Kabupaten Rejang Lebong dan untuk memahami faktor pendukung dan penghambat, Proses Implementasi pendidikan Agama Islam terhadap klien Panti Rehabilitasi Narkoba yayasan Dharma Wahyu Insani Kabupaten Rejang Lebong dalam membentuk karakter Religius . Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, teknik penentuan informan menggunakan Snaw Ball , teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data (Data reduction), penyajian data (Data display) dan Verifikasi (Conclusion drawing). Penarikan kesimpulan yaitu untuk mengetahui Implementasi pendidikan Agama Islam di Panti Rehabilitasi Narkoba yayasan Dharma Wahyu Insani Rejang lebong dalam membentuk karakter Religius. Subyek dari penelitian ini adalah pengurus Panti dan klien. Adapun hasil penelitiannya bahwa pertama, pembentukan karakter Religius pada klien yaitu karakter sabar, syukur, ikhlas, rendah hati dan jujur melalui kegiatan shalat berjamaah, mengaji, dan lain sebagainya. Kedua, Implementasi Pendidikan Agama Islam yang dilakukan di Panti Rehabilitasi dilakukan dengan cara metode ceramah, metode praktik dan metode nasihat. Sedangkan materi yang disampaikan dalam proses Rehabilitasi yaitu fiqh ibadah, fiqh muamalah, membaca Al Qur’an, tajwid, aqidah, dan akhlak. Ketiga faktor pendukung dan penghambat, faktor pendukung yaitu seperti sarana dan prasarana dan juga orang tua klien, lalu faktor penghambat yaitu tenaga instruktur, pengetahuan dan keterampilan klien. Kata kunci : Pendidikan Agama Islam, Rehabilitasi, Karakter Religius.
Item Type: | Thesis (Sarjana) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | Users 31 not found. | ||||||||
Date Deposited: | 13 Mar 2023 03:11 | ||||||||
Last Modified: | 13 Mar 2023 03:11 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/3232 |
Actions (login required)
View Item |