Implementasi Metode Nabaca di TK IT Juara Kabupaten Rejang Lebong

Rahmawati, Anisa and Ifnaldi, Ifnaldi and Khair, Ummul (2022) Implementasi Metode Nabaca di TK IT Juara Kabupaten Rejang Lebong. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
Fulltext.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi metode nabaca pada pembelajaran keterampilan membaca, keterampilan menulis dan keterampilan berhitung dikelas B4 TK IT Juara Kabupaten Rejang Lebong. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas B4 yang ada di TK IT Juara Kabupaten Rejang Lebong. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Implementasi metode nabaca pada keterampilan membaca dilaksanakan sesuai dengan proses kegiatan yang terdapat di dalam teori. Implementasi metode nabaca ini dapat membuat siswa menjadi aktif dan siswa tidak merasa tertekan sebab siswa belajar sambil bermain. (2) Implementasi metode nabaca pada keterampilan menulis dilakukan dengan tahapan cara memegang pensil dengan benar, kedua menyambungkan garis putus-putus, menebalkan tulisan, dan menirukan tulisan. (3) Implementasi metode nabaca pada keterampilan berhitung dilakukan setelah membaca dengan mengajarkan anak dengan metode nabaca yaitu jari nabaca. Adanya perubahan hasil belajar di kelas B4 TK IT Juara, siswa yang awalnya berada pada penilaian kategori Belum Muncul dengan diterapkannya metode nabaca siswa mendapatkan hasil belajar dengan rata-rata barada pada penilaian kategori Berkembang Sangat Baik yang telah di tentukan dari sekolah. Dengan metode nabaca juga siswa sudah terampil dalam membaca dan menulis huruf, kata dan kalimat serta berhitung dengan hitungan sederhana dengan jelas dan tepat. Maka diterapkannya metode nabaca ini dapat membuat hasil belajar siswa menjadi lebih baik karena siswa sudah bisa membaca, menulis dan berhitung. Kata Kunci : Metode Nabaca, Keterampilan Membaca, Menulis, dan Berhitung

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Rahmawati, Anisaannisanisacrp@gmail.com
Ifnaldi, IfnaldiUNSPECIFIED
Khair, UmmulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Nabaca, Keterampilan Membaca, Menulis, dan Berhitung
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: akun3 akun3
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:52
Last Modified: 22 Feb 2023 04:06
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2772

Actions (login required)

View Item View Item