Ijazah sebagai Penguat dalam Administrasi Pencatatan Nikah (Studi Kasus Kantor Urusan Agama Kecamatan Selupu Rejang

Felinda, Lian and Harahap, Oloan Muda Hasim and Wihidayati, Sri (2020) Ijazah sebagai Penguat dalam Administrasi Pencatatan Nikah (Studi Kasus Kantor Urusan Agama Kecamatan Selupu Rejang. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
IJAZAH SEBAGAI PENGUAT DALAM ADIMINISTRASI PENCATATAN NIKAH (STUDI KASUS KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN SELUPU REJANG).pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Perkawinan sangat penting dalam kehidupan manusia, perseorangan maupun kelompok. Dengan jalan perkawinan yang sah, pergaulan laki-laki dan perempuan terjadi secara terhormat sesuai kedudukan manusia sebagai makhluk yang berkehormatan. Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang perkawinan telah merumuskan kriteria keabsahan suatau perkawinan. Pencatatan administrasi pernikahan di atur dalam Peraturan Menteri Agama Nomor 20 tahun 2019 pasal 4 yang berisi tentang adminstrasi tentang pendaftaran kehendak nikah dilakukan secara tertulis dengan mengisi beberapa persyaratan administratif dan melampirkannya. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pertama, Bagaimana pelaksanaan Peraturan Menteri Agama Nomor 20 Tahun 2019 tentang Persyaratan Administrasi Nikah di Kantor Urusan Agama Kecamatan Selupu Rejang. Kedua, Apa alasan Kantor Urusan Agama Selupu Rejang menjadikan ijazah sebagai penguat dalam administrasi pencatatan nikah. Penelitian ini adalah penelitian yang memfokuskan data dari lapangan (field research) kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Adapun primer merupakan data hasil dari wawancara, sedangkan data sekunder didapat melalui studi kepustakaan melalui pendalaman terhadap buku/litelatur dan tersier diperoleh dari kamus, ensiklopedia, buku online artikel ataupun karya ilmiah yang berhubungan dengan adminitrasi nikah. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan: Bahwa pelaksanaan Peraturan Menteri Agama Nomor 20 Tahun 2019 yang terdiri dari 14 point sudah terlaksana dengan baik, sesuai dengan PMA No 20 Tahun 2019. Penambahan Ijazah sebagai penguat dalam administrasi pencatatan nikah digunakan untuk memperoleh data yang valid dari calon pengantin, dengan alasan karena sering terdapat perbedaan data didalam Akta Kelahiran , KK dan KTP. Sehingga Ijazah digunakan sebagai data utama yang menjadi rujukan KUA Selupu Rejang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Felinda, LianUNSPECIFIED
Harahap, Oloan Muda HasimUNSPECIFIED
Wihidayati, SriUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Administrasi Pencatatan Nikah, PMA No. 20 Thn. 2019
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
L Education > L Education (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Mrs yuni hartini
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:46
Last Modified: 21 Feb 2023 08:46
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2619

Actions (login required)

View Item View Item