Pengaruh Fasilitas Perpustakaan Terhadap Kinerja Pengelola di Perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah Kabupaten Rejang Lebong

Jumitantri, Emil and Iswanto, Rahmat and Marleni, Marleni (2022) Pengaruh Fasilitas Perpustakaan Terhadap Kinerja Pengelola di Perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah Kabupaten Rejang Lebong. Sarjana thesis, IAIN CURUP.

[img] Text
Skripsi EMIL JUMI TANRI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengaruh fasilitas perpustakaan terhadap kinerja pengelola diperpustakaan SMK IT Khoiru Ummah, sehingga penelitian ini untuk mengetahui bagaimana fasilitas diperpustakaan SMK IT Khoiru Ummah , kinerja pengelola perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah serta mengetahui pengaruh fasilitas perpustakaan terhadap kinerja pengelola perpustakaan di SMK IT Khoiru Ummah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, teknik yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi, pendekatan deskriptif kualitatif merupakan metode yang diperlukan oleh peneliti karena data yang di dapat oleh peneliti untuk menyusun skripsi ini diolah menjadi sebuah keterangan dan penjelasan subyek dalam penelitian ini meliputi pengelola perpustakaan dan siswa yang berjumlah 3 orang. Hasil penelitian mengenai judul skripsi pengaruh fasilitas perpustakaan terhadap kinerja pengelola di perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah ini dapat di simpulkan bahwasanya fasilitas perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah ini masih sangat sedikit dengan ketersediaan fasilitas masih belum memenuhi kebutuhan pemustaka, dan perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah ini belum terotomasi, sedangkan kinerja pengelola perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah masih sangat belum efektif dalam bekerja sebab dengan ketersediaan fasilitas yang kurang memadai sehingga belum bisa bekerja dengan maksimal, sedangkan pengaruh fasilitas perpustakaan terhadap kinerja pengelola perpustakaan SMK IT Khoiru Ummah ini adalah tergantung pada fasilitasnya, apabila fasilitas sudah memenuhi kebutuhan bagi perpustakaan dan pengelola maka kinerja pengelola pun akan meningkat sehingga berkerja akan lebih efektif dan baik.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Jumitantri, EmilUNSPECIFIED
Iswanto, RahmatUNSPECIFIED
Marleni, MarleniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Perpustakaan, Fasilitas Perpustakaan, Kinerja Pengelola Perpustakaan
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
Depositing User: Mr emeraldo nugroho
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:46
Last Modified: 21 Feb 2023 08:46
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2614

Actions (login required)

View Item View Item