Strategi Guru Tahfidz dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Multi Media di Rumah Belajar Asy-Syifa

Wahyudi, Wahyudi and Warsah, Idi and Sagiman, Sagiman (2020) Strategi Guru Tahfidz dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Multi Media di Rumah Belajar Asy-Syifa. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
skripsi wahyudi.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Media pembelajaran adalah alat yang digunakan dalam mengajar serta sarana yang dapat menyalurkan pesan, dapat merangsang fikiran, perasaan, dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terciptanya proses belajar pada diri peserta didik. Rumah Belajar Al-Qur’an Asy-Syifa Rejang Lebong, media pembelajarannya menggunakan multimedia yang berbentuk suara yaitu melalui aplikasi “Ayat” dari earphone dan laptop. Sehingga penelitian bertujuan untuk menemukan gambaran tentang strategi yang di gunakn oleh guru dalam pembelajaran tahfidz berbasis multimedia dan faktor pendukung dan penghambatdi pembelajaran berbasis multimedia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah ustadz dan ustadzah yang mengajar di Rumah Belajar Asy-Syifa Rejang Lebong. Teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, display data, dan verification atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menjelaskan bahwa: 1. Strategi guru dalam Memanfaatkan berbasis Multimedia di Rumah Belajar Asy-Syifa Rejang Lebong: menyiapkan laptop, earphone dan ada aplikasi ayat Al-Qur’an yang bisa diperdengarkan secara berulang-ulang. sesuai kebutuhan, Sebelum menghafal siswa terlebih dahulu mendengarkan bacaan surat yang mau dihafal dengan menggunakan earphone dan dengan cara dilakukan setiap hari dengan cara: bacaan Al-Qur’an yang bisa di perdengarkan secara berulang-ulang sesuai kebutuhan, salah satu aplikasi yang digunakan di rumah belajar Asy-Syifa adalah aplikasi Ayat. 2. Faktor pendukung penggunaan multimedia antara lain memperkuat motivasi untuk menambah dan menguatkan hafalan sedangkan faktor penghambatnya adalah ruangan yang kurang memadai, media/leptop yang terbatas, sehingga penggunaan media secara bergiliran, kreativitas kompetensi guru dalam pemanfaatan multimedia untuk membina santri dalam mengikuti pembelajaran Al-Qur’an.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Wahyudi, WahyudiUNSPECIFIED
Warsah, IdiUNSPECIFIED
Sagiman, SagimanUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Strategi guru, pemanfaatkan Multimedia, Rumah Belajar Asy-Syifa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mrs maisonah
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:38
Last Modified: 21 Feb 2023 08:38
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2516

Actions (login required)

View Item View Item