Perilaku Pelanggaran Hukum Selama Masa Iddah (Studi Kasus Di Kecamatan Curup Tengah)

Februeni, Nurinda and Yusefri, Yusefri and Lendrawati, Lendrawati (2021) Perilaku Pelanggaran Hukum Selama Masa Iddah (Studi Kasus Di Kecamatan Curup Tengah). Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
Nurinda Febrieni.pdf - Accepted Version

Download (6MB)

Abstract

Iddah merupakan bagian dari ajaran syari’at Islam, pelaksanaannya diwajibkan atas para istri yang ditinggal oleh suaminya, baik ditinggal mati atau ditinggal karena cerai hidup. Pelaksanaan masa iddah merupakan bagian dari bentuk ibadah yang direalisasikan dengan penghambaan dan ketundukan diri atas hukum yang telah ditetapkan oleh syara. Dalam persoalan-persoalan tertentu ditemukan praktek masa iddah yang terjadi pada masyarakat Kecamatan Curup Tengah yang tidak melaksanakan masa iddah sesuai dengan ketentuan-ketentuan hukum Islam. Tujuan dalam penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana bentuk pelanggaran masa iddah yang terjadi di Kecamatan Curup Tengah dan faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya pelanggaran masa iddah di Kecamatan Curup Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research) dengan pendekatan sosiologis normatif yang mengkaji ketentuan hukum yang berlaku serta apa yang terjadi di masyarakat dalam kenyataannya. Sumber data utama dari penelitian ini bersumber dari data lapangan dengan cara mengumpulkan data dari informan dalam hal ini adalah janda-janda akibat kasus perceraian di Kecamatan Curup Tengah. Selain itu data juga didapat dari observasi dan studi kepustakaan yang berkaitan dengan penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyimpangan masa iddah pada masyarakat Kecamatan Curup Tengah adalah menerima khitbah (pinangan) orang lain, keluar rumah tanpa ada keperluan yang mendesak dan darurat, memakai alat kosmetik dan wewangian serta pelaksanaan masa iddah pada masyarakat di Kecamatan Curup Tengah bertentangan dengan ketentuan masa iddah dalam Hukm Islam. Sedangkan faktor-faktor penyebab pelanggaran tersebut dipengaruhi oleh kurangnya pengetahuan mereka terhadap batasan waktu masa iddah dan dipengaruhi juga oleh tingkat pendidikan yang rendah, kurangnya pengetahuan tentang keagamaan dan krisis akhlak mengenai Hukum Islam dan larangan mengenai masa iddah, adanya faktor pribadi, faktor sosial, serta lemahnya tingkat kontrol tokoh agama yang kurang berperan dalam membimbing masyarakat terhadap kegiatan keagamaan yang tidak menyampaikan masalah masa iddah dan larangan ketika dalam masa iddah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Februeni, NurindaUNSPECIFIED
Yusefri, YusefriUNSPECIFIED
Lendrawati, LendrawatiUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Mrs yuni hartini
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:34
Last Modified: 21 Feb 2023 08:34
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2441

Actions (login required)

View Item View Item